Nurprawita Ratni

Guru matematika di kota Malang. Suka membaca dan sedang belajar menulis...

Selengkapnya
Navigasi Web
Tetap Waspada

Tetap Waspada

#Tagur 161

          Melonggarnya penyebaran covid di negeri kita, membuat masyarakat bernafas lega. Aktifitas mulai berlangsung lebih intensif. Perekonomian merangkak kearah positif. Suksesnya program vaksinasi, menjadi salah satu sebab turunnya angka penyebaran covid.

        Berita tentang meningkatnya covid di Eropa, membuat kita kembali resah. Bagaimanapun berita tersebut patut diperhitungkan, sebagai langkah untuk waspada. Disebut-sebut hal itu sebagai awal menyebarnya covid gelombang ketiga.

       Menyikapi hal tersebut, pemerintah cepat memberikan respon. Melalui Menko Marves, Bapak Luhut Binsar Panjaitan, menyatakan bahwa pemerintah mempunyai opsi untuk melarang acara perayaan tahun baru. Perayaan tersebut cenderung menimbulkan kerumunan masyarakat dengan jumlah yang cukup besar.

       Penyebaran covid, menjadi tanggung jawab bersama. Kesadaran masyarakat untuk tetap menjalankan prokes selama beraktifitas merupakan ujung tombak melandainya penyebaran covid. Karena model apapun aturannya jika tidak dipenuhi, maka aturan tersebut menjadi sia-sia. Mari kita sayangi diri, keluarga dan orang-orang disekitar kita dengan cara taat prokes. Semoga Indonesia semakin aman, dijauhkan dari bencana apapun.

Malang, 18112021

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post