Navigasi Web
Cinta

Cinta

Bagaimana memahami cinta

Ia tak cukup dirasa dengan lidah

Ia tak cukup dirasa dengan hidung

Ia tak cukup dirasa dengan mata

Ia tak cukup dirasa dengan kulit

Semua indera mencoba merasa

Tak satu jumpa makna

Biar diungkap dengan bunga

Ia dapat layu seiring dilucuti waktu

Biar diungkap dengan bongkah permata

Ia dapat hilang dicuri orang

Cinta

Bagaimana memahami cinta

Kau kadang seperti angin

Kadang seperti matahari

Kadang seperti rembulan

Kadang seperti bintang

Cinta

Bagaimana memahami cinta

Kadang kau sekeras karang

Kadang kau menerjang seperti ombak lautan

Kadang kau seperti embun yang menyejukan

Cinta

Bagaimana memahami cinta

Kadang seperti debu yang kasat mata

Kadang seperti api yang membakar raga

Kadang seperti belenggu yang mengikat jiwa

Cinta

Adakah dirimu memiliki cinta

Lubang Buaya, 18 Agustus 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Puisi keren Bunda Nurifa. Salam literasi, sukses selalu.

18 Aug
Balas

Cinta itu ... Tak terkatakan tapi bisa dirasakan ..Hehehe .. salam kenal Bun

18 Aug
Balas



search

New Post