Nobar
#TantanganGurusiana
#Tantangan menulis 365-3 hari ke-290
Nobar
Piala dunia sudah di penghujung. Malam ini adalah malam final. Saya sih kurang mengikuti ajang empat tahunan ini. Tetapi ikut senang juga ketika lingkungan sekeliling saya menyambut perhelatan olahraga bola tingkat dunia ini. Ikut nimbrung, teriak-teriak juga walaupun bukan penggemar bola.
Untuk malam ini, nontonnya bareng warga sekampung. Kebetulan tempatnya tepat di sebelah rumah. Di halaman toko batik Sepiak.
Kabarnya pertandingan baru akan dimulai pada pukul sepuluh nanti. Masih cukup lama tetapi anak-anak sudah berkumpul di lokasi. Terutama anak saya, hehehe. Sekarang saja semangat, paling nanti pas pertandingan dimulai merekanya tertidur, hehehe.
Bagaimana para gurusianer lain. Mungkin sama lah situasinya dengan wilayah lainnya. Demam bola dimana-mana. Semoga semuanya sehat selalu, bisa menyaksikan sejarah persepakbolaan dunia malam ini. Semoga tim jagoannya menang.
Belitung, 18 Desember 2022
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Dukung Perancis atau Argentina,Bu.