Nurasia

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Siang yang basah

Siang yang basah

#TantanganGurusiana

#Tantangan menulis 365 hari ke-4

Siang yang basah

Sendu hari ini sudah dimulai sejak pagi. Mendung memang tak terlalu pekat namun mentari sungguh malu menampakkan diri. Sendu.itu pun berlanjut hingga menjelang siang.

Hujan tak bisa ditahan lagi. Semakin lama semakin deras. Kaki pun urung melangkah. Sejenak tertahan. Ingin rasanya berteduh hingga reda. Namun tak bisa lama menunggu, kelas akan segera dimulai.

Sudut itu pun ditinggalkan. Berlari cepat menembus ribuan titik air tuk temui mereka yang tengah asyik bercanda dengan hujan. Nikmati dulu sejenak, sebelum tuntaskan kelas di siang yang basah ini.

Belitung, 11 Januari 2024

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post