Novi Yati

Biasa dipanggil Novi, dilingkungan keluarga pada masa kecil biasa dipanggil Aci. Tinggal di tempat kelahiran kota Sampang. Tak ingin menjadi katak dalam tempur...

Selengkapnya
Navigasi Web
CECEK JAJANAN KOTAKU

CECEK JAJANAN KOTAKU

Ada makanan khas di kotaku, orang yang baru pertama kali datang di kotaku pasti tidak suka dengan makan ini, karena makanan ini begitu lembut dan halus dan dimakan dengan lontong.  Disini makanan ini terkenal dengan namanya cecek.  Warnanya kuning karena pakai pewarna kunyit. Bahan dasarnya terbuat dari tepung terigu.

Makanan ini tidak mengenal usia penikmatnya.  Mulai dari bayi sampai dengan orang tua pasti suka dengan makanan cecek.

Rasanya gurih, biasanya di atas buburnya ditaburi dengan koya, dan bisa dinikmati dengan sambal yang pedas, kadang juga diberi kuah yang dicampur dengan mie rebus.

Cecek ini biasanya dijual di pagi hari. Penjualnya juga masih tradisional.  Si penjual menjualnya di atas lincak dengan omset penjualan hanya sebatas panci aluminium besar.  Dagangan mulai digelar dari jam setengah enam pagi sampai ceceknya habis, biasanya tidak sampai jam delapan pagi cecek sudah habis  terjual dan tidak pernah ada sisa.

Kalau kalian sempat datang ke kotaku Sampang Madura, cobalah cicipi makanan ini.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post