Nurhayati, S.S

Guru MAN 1 Model Bukittinggi ...

Selengkapnya
Navigasi Web
JARING J E N I A L

JARING J E N I A L

#tantanganharike_76 #tantanganmenulismediaguru

Menulislah dengan jelek, karena tulisan bagus hanya hasil dari sering berlatih.

"Ayo Tek Nun semangat," sorak sebuah suara.

Tek Nun yang baru belajar menulis, sering bermenung daripada menulis. Karena pikirannya dipenuhi oleh hal-hal yang belum tentu terjadi.

"Katanya mau jadi penulis yang selalu dirindukan pembaca, tapi malah sering ngelamun dari pada penulis. Kapan selesainya," lagi-lagi suara itu menghentakkan rasa pede Tek Nun.

Cita-cita menjadi penulis laris sudah di depan mata. Namun rasa tak pede kian menggasak. Terkadang lebih malah dominan darj pada berani.

Tek Nun kian tak habis pikir. Apa yang harus dilakukannya untuk mengusir rasa tak pede itu. Tek Nun mulai mencari cara. Kadang sesekali bertanyanpada cicak di dinding.

Namun belum sempat bertanya, sebuah bayangan pink melayang di depan matanya.

"Apa ini?" Tanya Tek Nun dengan penuh selidik.

Namun, setelah dilihat ternyata jaring-jaring cinta yang super jenial. Di sana tertulis, bahwa untuk meningkatkan pede, Tek Nun dipaksa dulu untuk naik-naik ke puncak gunung.

"Hellooo...maksudnya?" Tanya Tek Nun dengan melongo.

"Baca ini, baca," perintah suara kembali bergema.

Tek nun melotot dan memcoba mengeja apa yang tertulis di jaring-jaring itu dengan pelan.

K U N C I M E N D A K I P U N C A K

1. Berani salah

2. Berani tak disukai

3. Berani ngulik

4. Berani mencoba

5. Beranj bermimpi besar

6. Berani terbang tinggi

7. Berani kosong dan bening

Baru saja selesai membaca, Tek Nun geleng-geleng kepala sambil bicara sendiri.

"Nyesal aku kenal JW," ucap Tek Nun sambil mengerutkan dahi.

"Maksud Tek Nun?"

"Ngapain baru sekarang kenal jewe. Udah terlambat ini," Tek Nun bicara seperti setengah sadar.

#virusbahagia

#menulisitusedekah

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post