Doa Tanpa Putus
Hati yang selalu berzikir, mengingat Allah tiap saat. Masya Allah, bisa melihat kita syukuri indera mata. Indahnya warna, beragam bentuk, aneka corak, lukisan alam nan spektakuler jadi anugerah dari-Nya.
Bisa mendengar, suara merdu dan sumbang, lirih dan pekik, gemersik hingga gelegar.
Sesaat saja tidak bisa melihat atau mendengar terasa menderita. Sementara kita tahu ada sebagian orang yang tidak sempurna namun tetap bersyukur pada Allah. Kenikmatan bisa membuat lalai. Nikmat sehat afiat lahir batin wajib diiringi syukur dan membawa manfaat bagi diri sendiri maupun orang lain.
Sebuah untaian doa agar diberi sehat afiat jadi ikhtiar kita. Kita paham semakin berkurang usia, semakin berkurang kenikmatan karena organ tubuh pun mengalami penurunan fungsi. Selagi diberi nikmat sehat afiat, berdoa tanpa putus, basahi lidah dengan zikir, dan selalu bersyukur. Wallahu'alam.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Mantap ulasannya keren