Merindu Jakarta
Tema materi pembelajaran bahasa Inggris kelas 7 tentang hobi telah mengingatkan betapa saya merindukan hobi saya berjalan-jalan. Hobi tersebut sangat bermanfaat sebagai penghalau stress karena sebagai ibu dan guru tentunya saya butuh hiburan untuk menjaga kesehatan mental. Selain itu, hobi tersebut telah banyak memberikan pengalaman yang amat berharga.
Karena hobi itu, saya telah beberapa kali membawa serta beberapa teman untuk ikut serta berjalan-jalan ke negara tetangga, bahkan mempunyai panggilan istimewa dari suami karena hobi saya tersebut, yaitu 'Yuulin' yang merupakan gabungan dari kata 'Yuli ' yaitu panggilan nama pendek saya dan kata 'Ulin' yang dalam bahasa sunda berarti main atau jalan-jalan.
Lamanya pandemi Covid 19 yang tidak kunjung selesai, ini berpengaruh kepada jadwal dan rencana jalan-jalan saya. Saya sempat mengalami kekecewaan karena penerbangan saya ke salah satu kota di negara tetangga dibatalkan, walau biaya yang saya bayarkan di kembalikan. Pada awalnya saya lebih senang jalan-jalan ke negara tetangga terasa yang lebih nyaman dan aman.
Kota Jakarta sebagai ibukota yang dekat dengan kota saya tinggal tidak menjadi prioritas. Mengingat kenangan saya dahulu kuliah disana beberapa tahun yang lalu. Kota Jakarta identik dengan semrawut, kotor dan tidak nyaman. Namun setelah mendapat info dan membaca berita keadaan Jakarta sekarang yang telah banyak berbenah, saya menjadi tertarik untuk menjelajahinya.
Awalnya saya coba berjalan-jalan di temani anak bungsu saya yang tahu rute-rute kereta komuter dan busway, dan ternyata benar. Keadaan Jakarta sudah jauh lebih baik. Keadaannya sudah cantik, tidak kalah nyaman dan aman seperti di luar negeri. Terutama untuk transportasinya nyaman dan jelas, biayanyapun sangat terjangkau bahkan kita bisa menikmati suasana kota dengan bus wisata yang gratis. Selain transportasi, banyak bangunan dan taman yang indah dan dapat dinikmati secara gratis pula. Kota Jakarta kini menjadi indah baik siang maupun dimalam hari.
Pengalaman saya menjelajahi kota Jakarta saya unduh dalam bentuk foto, video dan deskripsi singkat di berbagai media sosial milik saya. Dari hal itu banyak komentar positif dan antusiasme yang datang dari teman-teman. Bahkan salah satu komentar mereka membuktikan keindahan kota Jakarta masa kini. Di salah satu komentar, teman saya mengira bahwa saya sedang berada di luar negeri.
Dari antusiasme mereka, saya ajak mereka yang punya waktu luang untuk menikmati kota Jakarta di akhir pekan. Pagi hari, kami naik kereta komuter dari kota hujan menuju Jakarta. Saya ajak mereka keliling kota naik bus wisata gratis dari halte depan Mesjid Istiglal yang megah. Dengan bus wisata keliling kota, kami sempatkan turun di Plaza Indonesia dan lanjut mengunjungi museum Nasional Indonesia atau dikenal juga dengan sebutan museum Gajah.
Selain suasana kota, saya ajak mereka untuk menikmati suasana pantai ke perumahan Pantai Indah Kapuk atau di singkat dengan PIK dengan bus Transjakarta, itu karena saya amat senang dengan suasana pantai. Ada PIK 1 dan ada pula PIK 2, PIK keduanya sedang naik daun dikalangan wisatawan. Area perumahan ini memang pantas menjadi tempat tujuan yang terfavorit. Selain suasana pantai, suasana luar negeri sangat kental dan mengesankan disana. Untuk menuju tempat-tempat yang menarik disana, kami naik bus gratis yang terjadwal. Keadaan semakin meriah di sore menjelang malam disana.
Jalan-jalan ke Jakarta masa kini benar-banar bisa menjadi pereda stress karena Jakarta sekarang sudah nyaman, aman dan cantik. Jakarta yang terus berbenah mengejar ketertinggalan, patut dibanggakan sekarang. Baru kali ini saya terasa banyak merindu ke Jakarta karenanya.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Kereeen ulasannya, Bunda. Salam literasi
Terima kasih pa, dan salam literasi
Mantap ulasannya keren
Terima kasih bu
Keren
Terima kasih kakakku seniorku, ku hanya iseng berbagi info.
Keren
Keren
Keren
Keren
terima kasih kakak
terima kasih kakak
terima kasih kakak
terima kasih kakak
terima kasih kakak