Kue Dongkal
Kue Dongkal
Kue dongkal merupakan makanan tradisional yang terbuat dari tepung beras yang dicampur dengan gula merah serta parutan kelapa. Prosesnya dengan cara dikukus. Membayangkan rasa dan aromanya membuat pagiku bergairah. Akupun berburu kue tersebut ke pasar Lontar.
Kubelilah dua bungkus kue dongkal, empat potong ongol-ongol dan empat buah kue cucur. Sesampai di rumah, aku langsung membuka bungkusan kue-kue tersebut. Kue dongkal yang sejak pagi berada diangan-angan langsung kueksekusi, namun baru saja satu suapan masuk, aku sudah tak berselera. Bayangan kue dongkal dengan rasa yang gurih, harus merasakan seperti kue putu. Walau pun rasa tak sesuai ekspetase tetap habis. Hehe… Maklum emak-emak engga boleh lihat makanan sisa.
Anak-anak hanya mau kue cucur saja. Alhamdulillah….
Rumahku, 12 November 2021
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar