Seuntai Doa Buat Ibu Guru
Dalam hidup ini kadang kita dihadapkan pada satu pilihan yang tidak bisa dielakkan karena menyangkut orang banyak .Seperti itulah yang dialami Ibu Atikah dalam kehidupannya.Ibu Atikah seorang gadis ceria yang oleh peserta didiknya dikenal sebagai guru periang dan penuh perhatian.Guru yang sering mendengarkan curahan hati peserta didiknya dan dia pulalah yang paling banyak tahu dengan masalah anak didiknya.
Karena kedekatan Ibu Atikah dengan peserta didik ,akhirnya Pak Kepala Sekolah mengangkat dia sebagai guru Bimbingan konseling.Padahal latar belakang Pendidikannya adalah guru Bahasa Indonesia,tapi karena di sekolah itu tidak ada guru yang berlatar belakang pendidikan Bimbingan Konseling,maka Ibu Atikah satu -satunya guru yang memenuhi syarat untuk itu.
Banyak kasus yang ada pada peserta didik dapat dia selesaikan,termasuk persoalan asmara peserta didik dia bisa selesaikan. Pokoknya dia menjadi guru BK yang diacungin jempol oleh guru - guru lain di sekolah itu.Anak -anakpun merasa nyaman dan senang berada dalam bimbingan Ibu Atikah.
Hingga pada suatu saat anak -anak dan guru kaget ketika mendapatkan ibu Atikah beberapa hari ini kelihatan tidak bersemangat.Ibu Muthia yang duduk di samping mejanya mulai curiga dengan kondisi Ibu Atikah.Karena yang biasanya riang dan sering bercanda dengan teman- teman guru di kantor,kini tidak pernah lagi.Setiap selesai mengajar dia cuma duduk menelungkup ditangannya dan kadang tertidur.
"Ada apa dengan guru periang ini ? Tanya ibu Muthia dalam hatinya.
(Bersambung)
Tantangan Menulis Hari ke-56
#TantanganGurusiana
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Bagus sekali tulisan bikin penasaran ya ...awas ya kutunggu kau
Terima kasih Pak.Salam literasi
Waaahhh, si ibu pandai menggantung pembacanya. Pas lagi seru2nya tetiba bersambung... Hhehe ... Mantap Bu. Keren. Saya gak mau ketinggalan baca lanjutannya.
Terima kasih Bu.Salam literasi.
Waaahhh, si ibu pandai menggantung pembacanya. Pas lagi seru2nya tetiba bersambung... Hhehe ... Mantap Bu. Keren. Saya gak mau ketinggalan baca lanjutannya.
Bikin penasaran aja nih ibu
Terima kasih Bu
Terima kasih Bu
Lanjut bunda
Terima kasih Bu.
Lanjuuuut Bu!
Terima kasih banyak Bu.