Pantun Nasihat tentang Cinta dan Terima Kasih pada Guru (Tagur-8)
Pantun Nasihat tentang Cinta dan Terima Kasih pada Guru (Tagur-8)
Oleh Muheriani
#
Daun jati daun keladi
Buat membungkus gula jawa
Jika kamu anak baik hati
Buatlah gurumu sering tertawa
#
Hari ini hari Kamis
Tiba waktunya naik pedati
Jangan buat gurumu menangis
Agar tidak menyesal di hari nanti
#
Jalan-jalan ke pasar pagi
Jangan lupa beli ketela
Kalau kamu anak berbudi
Buat baiklah pada guru tercinta
#
Harum baunya kayu gaharu
Diisap oleh pria berdasi
Atas semua jasa guru
Ucapkanlah terima kasih
#
Pergi ke toko beli peniti
Tidak perlu beli semuanya
Seorang anak yang berbakti
Akan hormat pada gurunya
#
#Tagur-8
#Tantangan Menulis30Hari
Soppeng, 20 November 2020
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Kreeeenn bu boss..ewako
Mantap pantunnya ibu sukses selalu
Terima kasih Bu.