Muhammad Mutatohirin

Penulis dan Guru SDIT Muhammadiyah Bandarlampung...

Selengkapnya
Navigasi Web
Bahagianya di kenal Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam

Bahagianya di kenal Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam

Kita generasi akhir zaman tidak pernah berjumpa dengan Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam, rindu ingin berjumpa, semoga kita termasuk orang-orang yang mendapatkan sya'faat Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam kelak di akhirat. Aamiin ya Rabb. Meskipun belum pernah berjumpa dengan Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam tetapi kita bisa menjadi orang yang dikenal oleh beliau shallallahu 'alaihi wa sallam. Bagaimanakah caranya agar kita bisa dikenal oleh Nabi Shallallahu 'alaihi wasallam? Beliau Shallallahu 'alaihi wa sallam memberikan tipsnya yaitu:

Memperbanyak bershalawat kepada nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam. Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda:

أَكْثِرُوا عَلَىَّ مِنَ الصَّلاَةِ فِى كُلِّ يَوْمِ جُمُعَةٍ فَإِنَّ صَلاَةَ أُمَّتِى تُعْرَضُ عَلَىَّ فِى كُلِّ يَوْمِ جُمُعَةٍ فَمَنْ كَانَ أَكْثَرَهُمْ عَلَىَّ صَلاَةً كَانَ أَقْرَبَهُمْ مِنِّى مَنْزِلَةً

“Perbanyaklah bershalawat kepadaku pada setiap Jum’at. Karena shalawat umatku akan diperlihatkan padaku pada setiap Jum’at. Barangsiapa yang banyak bershalawat kepadaku, dialah yang paling dekat denganku pada hari kiamat nanti.” (HR. Baihaqi dalam Sunan Al Kubro. Hadits ini hasan ligoirihi –yaitu hasan dilihat dari jalur lainnya.)

Dengan kita memperbanyak bershalawat, kita jadi dikenal oleh Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam, karena malaikat menyampaikan shalawat kita kepada beliau Shallallahu 'alaihi wa sallam. fulan bin fulan bershalawat kepada engkau ya Rasul. maasyaallah senangnya nama kita disebut dihadapan Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam. Mari kita perbanyak membaca shalawat, apalagi di hari Jum'at lebih di anjurkan lagi. Diantara shalawat yang kita bisa baca yaitu:

اللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ ، وَعَلَى آلِ مُحَمَّدٍ ، كَمَا صَلَّيْتَ عَلَى إِبْرَاهِيمَ وَعَلَى آلِ إِبْرَاهِيمَ ، إِنَّكَ حَمِيدٌ مَجِيدٌ ، اللَّهُمَّ بَارِكْ عَلَى مُحَمَّدٍ ، وَعَلَى آلِ مُحَمَّدٍ ، كَمَا بَارَكْتَ عَلَى إِبْرَاهِيمَ ، وَعَلَى آلِ إِبْرَاهِيمَ ، إِنَّكَ حَمِيدٌ مَجِيدٌ Ya Allah, berilah shalawat kepada Muhammad dan kerabatnya karena engkau memberi shalawat kepada Ibrahim dan kerabatnya. Sesungguhnya Engkau Maha Terpuji lagi Maha Mulia. Ya Allah, berilah keberkahan kepada Muhammad dan kerabatnya karena engkau memberi keberkahan kepada Ibrahim dan kerabatnya. Sesungguhnya Engkau Maha Terpuji lagi Maha Mulia. (HR. Bukhari no. 3370)

Keutamaan bershalawat yang lain yaitu: Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

مَنْ صَلَّى عَلَىَّ وَاحِدَةً صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ عَشْرًا

“Barangsiapa yang bershalawat kepadaku sekali, maka Allah akan bershalawat kepadanya sepuluh kali.”. (HR. Muslim no. 408). 2. Menjaga atau menghidupkan sunah-sunah harian Anas bin Malik r.a., Rasulullah Shallallahu 'alihi wa sallam bersabda:

«مَنْ أَحْيَا سُنَّتِي فَقَدْ أَحَبَّنِي، وَمَنْ أَحَبَّنِي كَانَ مَعِي فِي الْجَنَّةِ»

“Barangsiapa yang menghidupkan sunnahku, maka sungguh ia telah mencintaiku, dan siapa saja yang mencintaiku, maka ia bersamaku menjadi penghuni surga.” (HR. Al-Tirmidzi, al-Marwazi, al-Thabarani, al-Lalika’i, Ibn Baththah dan Ibn Syahin)

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Tulisannya mantul. Semoga istikamah dalam bersalawat kepada Nabi Muhammad saw. salam literasi dan sehat selalu Pak.

30 Dec
Balas



search

New Post