Berobat (1001)
Sekira pukul 08.00 WIB pagi tadi saya mengantarkan ibu kandung saya berobat ke Puskesmas Blembem Ponorogo.
Begitu selesai diperiksa oleh dokter yang bertugas, ternyata ibu perlu dirujuk ke rumah sakit di atasnya. Kami segera membawa beliau ke salah satu rumah sakit swasta di kota kami, kota reog.
Sesampainya di rumah sakit tujuan, ternyata di bagian poli yang kami tuju tutup, karena masih libur hari raya idul fitri 1444 H. Maka, kami kemudian membawa beliau ke bagian UGD.
Alhamdulillah, di tempat ini akhirnya beliau bisa tertangani. Namun, ibu kami tetap harus dirawat inapkan. Jadilah kami berlebaran di rumah sakit.
Maka, melalui tulisan ini, kami mohon doa dari Anda semuanya, semoga ibu kami segera diberikan kesembuhan oleh Allah SWT. Allahumma aamiin.
Ponorogo, 24 April 2023
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Alhamdulillah bisa ditayangkan