MUHAMAD FATHUL AZIZ, S.Pd

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Anggang-anggang

#TantanganGurusiana

#TantanganHarike-31

#KategoriFabel

Anggang-anggang

Namaku Anco. Aku seekor Anggang-anggang. Aku hidup di sungai yang mengalir jernih. Aku hidup bersama keluarga dan teman-temanku.

Aku senang berkejaran dan melompat-lompat di air sungai bersama teman-temanku. Kami biasa mengambang di air dan berlarian maju-mundur. Dari semua teman-temanku, aku yang paling cepat larinya. Aku bangga dengan diriku.

Kami bermain kejar-kejaran setiap hari. Kadang-kadang kami juga bercanda bersama capung dan hewan lain di sungai. Capung sangat baik. Mereka selalu menyapa kami saat berpapasan. Mereka juga sering menceritakan hal-hal lucu pada kami. Kami jadi tertawa terbahak-bahak.

Tapi sekarang aku sedih. Teman-temanku entah kemana. Capung juga jarang kulihat. Aku hanya bermain sendiri.

Air sungai yang menjadi rumahku mengering. Airnya tinggal sedikit. Tidak banyak tempat untuk kami bermain. Airnya juga kotor. Badanku sering gatal-gatal saat bermain. Tenggorokanku juga sakit. Air sungai tempatku tinggal berbusa. Ada banyak kemasan warna-warni. Warnanya bagus tapi bau dan beracun. Orangtuaku melarangku mendekatinya.

Sekarang aku tinggal sendiri. Teman-temanku entah kemana. Hatiku sedih sekali.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren pak.. lanjutkan

23 Apr
Balas



search

New Post