M. Rasyid Nur

Guru Yang Ingin Terus Berguru. Tiada waktu kecuali perjalanan mencari dan menggunakan ilmu. Berguru itu memang tiada batas waktu: sedari akan lahir hingga hidup...

Selengkapnya
Navigasi Web
BLK Karimun Diresmikan Menteri

BLK Karimun Diresmikan Menteri

Tantangan 12.07.2024

KEHADIRAN Menteri Ketenagakerjaan RI, Dr. Hj. Ida Fauziyah, M Si didampingi Gubernur Kepri, H. Ansar Ahmad, SE MM dan rombongan msing-masing di Kabupaten Karimun, Kamis (11/07/2024) sangatlah penting bagi Negeri Berazam ini. Disambut Bupati Karimun, Dr. H. Aunur Rafiq, S Sos M Si dan rombongan tamu-tamu penting ini lebih dahulu dijamu makan di Rumah Dinas Bupati sebelum menuju gedung Satuan Pelayanan Balai Latihan Kerja (BLK) Kabupaten Karimun di Bati, Keccamatan Tebing, Karimun yang akan diresmikan Bu Menteri.

Sekitar pukul 13.30 Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah dan rombongan tiba di lokasi acara. Segera acara dimulai dengan diawali menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Solawat Busyro Provinsi Kepri. Berturut-turut laporan Ketua Pelaksana Peresmian oleh Bupati Karimun dilanjutkan dengan sambutan Gubernur Kepri dan Sambutan Bu Menteri.

Dalam sambutannya, Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah mengaku merasa senang atas sinergitas yang telah dilakukan oleh Pemerintah Pusat melalui Kementerian Tenaga Kerja, dengan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau bersama Pemerintah Kabupaten Karimun. Kolaborasi seperti ini adalah hal yang penting untuk kesuksesan suatu kegiatan

“Pemerintah Provinsi menganggarkan untuk membangun BLK, Pemerintah Kabupaten menyiapkan lahannya dan disupport oleh Pemerintah Pusat dalam hal ini Kementerian Tenaga Kerja, ini adalah kerjasama yang bagus,” katanya dalam sambutannya. Kata Bu Menteri, ini keren banget, ujarnya dalam bahasa harian.

Bu Menteri mengingatkan keterlibatan mitra industri harus ditingkatkan. Sekarang, katanya masih kurang. Untuk itu, Bu Menteri menekankan mau atau tidak mau perusahaan industri harus sama-sama terlibat.

Bupati Karimun, Aunur Rafiq yang memberi sambutan sebelumnya mengatakan, Pemda Karimun, Bupati dan Wakil Bupati memiliki program pelatihan untuk 3.000 tenaga kerja. Dikatakannya bahwa hingga saat ini Pemkab Karimun telah memberikan pelatihan kepada 1.718 orang tenaga kerja. Bupati juga menjelaskan bahwa tenaga kerja lokal lebih dari 70 persen mengisi telah mengisi lowongan kerja di beberapa perusahaan yang ada di Karimun.

Bupati mengharapkan BLK ini dapat menjadi jawaban bagi para pencari kerja ataupun para pekerja untuk meningkatkan keahlian sesuai kebutuhan dunia usaha yang ada di Karimun atau di luar Karimun nantinya. Dia mengucapkan terima kasih kepada Gubernur, Ansar Ahmad yang membangun dan terima kasih juga kepada Menteri yang meresmikan pemakaiannya pada hari ini.***

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Subhanallah di acara kenegaraan ada sholawat Busyro, benar2 istimewa pak, salam sukses acaranya Pak

12 Jul
Balas

Iya, Pak. Ini spesifik kegiatan resmi di Kepri (provinsi) terkhusus di Karimun. Awalnya, Karimun (kabupaten) menjadikan kumandang solawat (busyro) sebagai lagu wajib mengiringi lagu Indonesia Raya, Mars Karimun dalam setiap acara resmi kabupaten. Belakangan, solawat busyro dijadikan pula oleh Provinsi Kepri sebagai solawat resmi dalam setiap kegiatan provinsi. Kemarin itu adalah acara provinsi yang dihadiri oleh Bu Menteri.

14 Jul



search

New Post