Meynia

Seorang guru SD, asli dari Bogor, mengajar di daerah Tangerang. Nama asli Nia Kurniasih tapi di medsos lebih dikenal dengan Meynia. ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Nasi dan Roti

Nasi dan Roti

Roti dan Nasi

(Meynia)

Ingat sarapan ingat makan. Ingat makan ingat pula nasi. Pasti. Orang Indonesia mengatakan bahwa belum makan nasi kata-kata belum makan, walau pun dia sudah makan roti, bubur, ubi atau lontong sayur. Hehe....

Ada cerita lucu pertama yang datang ke Tangerang. Di sebuah desa yang tradisi masyarakatnya selalu sarapan dengan nasi wuduk atau bacang. Yang semua berasal dari beras. Di sini warung-warung yang menjual nasi wuduk setiap pagi

banyak dan mudah ditemui. Di sepanjang jalan atau pun di rumah-rumah perkampungan.

Suatu hari aku ditugaskan mendampingi anak-anak gerak jalan. Sebagai persiapan sarapan mereka, kubeli roti sebanyak anak. Selain itu berjaga-jaga kalau-kalau ada anak yang belum dipesan juga sebagai bekal mereka di jalan. Pagi-Pagi sekali mereka berkumpul dan siap-siap untuk berangkat. Sampai siang selesai acara, tak satu pun roti yang mereka sentuh. Oh mungkin mereka belum aku suruh untuk mengambil makanannya. "Siapa yang lapar, ayo ambil rotinya satu-satu!" kataku. Tapi anak-anak tetap diam saja. "Kenapa?" kalian tidak lapar? ". Tiba-tiba Edi salah satu anak berkata:" Bu ... Ada bacang tidak? "." Bacang?, tidak ada. Ibu cuma beli roti "." Maaf, saya tidak suka. Mau bacang saja ". 😆😆😆😆😆. Sontak aku ketawa sama teman. Aku baru sadar kalau mereka tidak biasa dan tidak suka makan roti. Seketika itu juga aku nyuruh teman nyari nasi untuk mereka. Akhirnya roti yang banyak itu tak termakan.

Sejak itu jika ada kegiatan di sekolahku, aku tidak pernah lagi beli roti untuk anak-anak.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Rotinya buat saya saja bu Mei

15 May
Balas

Hehe... Boleh, Bu

15 May

Rotinya buat saya saja bu Mei

15 May
Balas



search

New Post