Merliana

Guru di SMPN 2 Pulau Derawan...

Selengkapnya
Navigasi Web
SEMOGA SEHAT-SEHAT YA NAK

SEMOGA SEHAT-SEHAT YA NAK

Rencana ingin pulang kampung, sudah homesick. Kelamaan libur di kota. Pakaian sudah di masukin koper. Belanjaan sudah dipacking. Selesai berkemas aku rehat sejenak sebelum memejamkan mata sambil pencet-pencet handphone.

Sikecil minta di ayun, aku berhenti sejenak pegang handphone sambil bergegas memasukan si kecil kedalam buaiannya. Sudah kebiasaan kalau tidur malam, lampu kamar di matikan, biar tidurnya nyenyak tanpa sinar lampu. Biasanya aku tidak bisa tidur kalau lampu kamar masih menyala. Sudah hampir 7 tahun kebiasaan tidur dalam gelap. Selain tidur terasa nyenyak, juga mengurangi udara panas.

Aku merebahkan kepala diatas bantal, tanganku meraba tempat tidur sikecil. Lembab dan basah, aku bergegas bangkit dari tempat tidur dan memeriksa ayunan si kecil. Dia tertidur lelap, tapi pakaian yang dikenakannya basah oleh susu yang tumpah dari botol dodotnya. Aku segera mengangkatnya dari dalam ayunan dan mengganti pakaiannya. Dia kelihatan loyo karena masih mengantuk dibangunkan paksa oleh mamanya. Tiba-tiba saja dia muntah. Aku panik, suami yang sedang tidur di luar kamar datang menghampiri kami. Aku mengganti pakaian si kecil dan membalur tubuhnya dengan minyak kayu putih. Mungkin dia masuk angin.

Dia memuntahkan buah-buhahan yang tadi sore dimakannya. Tadi sore aku memberinya sepiring nasi dengan lauk sop ubi. Tapi dia tidak memakannya, dia memilih memakan sop buah yang di pegang kakaknya. Muntahan yang baru keluar dari mulutnya itu berisi irisan buah-buahan yang berasal dari sop buah yang dimakannya sore tadi.

Sesudah kuganti pakaiannya, aku menidurkannya kembali disamping bapaknya. Lalu aku sendiri masuk kekamar untuk menemani si kakak. Belum lagi mataku terpejam, suamiku memanggilku. Aku keluar dari kamar dan menghampiri mereka yang tisur lesehan di depan televisi. Si kecil muntah lagi. Aku membuatkannya teh hangat dan mengganti pakaiannya lagi. Setelah agak tenang, aku menidurkannya di ayunan. Dia belum bisa terpejam, kudengar dia mulai berdahak lagi. Kutoleh ke dalam ayunan, raut wajahnya terlihat menahan muntahnya. Aku panik dan langsung mengangkatnya lagi dari ayunan. Aku memeluknya, dia masih dengan erangannya ingin muntah. Matanya sudah tidak berkedip, dia menatap keatas. Aku tambah panik. Kugendong dia keluar kamar. Kuketok pintu kamar adikku. Semula aku tidak ingin membangunkan adikku tapi kondisi sikecil membuatku kuatir.

Tidak lama setelah beberapa kali pintu kamarnya ku ketok. Adikku membuka pintu. Ku katakan padanya kondisi si kecil. Sudah hampir 2 jam dia muntah terus dan tidak bisa tidur. Dia masuk keruang tempat menyimpan obat-obatannya, dan memintaku menghaluskan 2 butir obat. Setelah itu kuberikan padanya dan dia membagi obat tersebut menjadi beberapa bagian, sesuai dengan porsinya.

Aku meminumkan obat itu kepada si kecil. Sesaat dia tampak baik lagi. Aku menidurkannya disampingku. Tapi kemudian dia muntah lagi. Sepertinya dia memuntahkan obat yang baru saja diminumnya. Aku menggendongnya dan meninabobokannya. Matanya loyo dan tampak mengantuk sekali. Kata adikku dia tidak boleh tidur kena kipas angin. Jadi kutidurkan dia dipangkuanku. Sampai tulisan ini tayang, dia sudah terlelap dalam pangkuanku. Mudah-mudahan ananda cepat sehat kembali dan bisa bermain lagi dorong-dotong koper ya nak, aamiin. #TantanganGurusiana hari ke-64

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren bunda,,, sukses selalu. Salam hangat

20 Jul
Balas

Terimakasih bun, salam kenal

20 Jul



search

New Post