Srikayo, Panganan Manis dari Palembang
Salah satu makanan asli Palembang yang mudah dibuat adalah srikayo. Menurut beberapa sumber, panganan bertekstur lembut dengan rasa manis dan gurih ini merupakan makanan yang awalnya terbuat dari buah srikaya (Annona squamosa). Srikayo menjadi makanan pelengkap dalam setiap kegiatan adat di Palembang. Namun seiring berjalannya waktu, srikayo dapat disajikan dalam setiap kesempatan. Untuk menambah kenikmatan rasa, biasanya makanan ini disajikan bersama dengan ketan. Ketan dapat disajikan secara terpisah atau tergabung dengan adonan. Jika menginginkan tergabung dalam satu wadah maka diperlukan santan tanen (santan pertama yang sangat kental) agar adonan dan ketan membentuk lapisan terpisah yang sempurna. Selain itu, jenis srikaya dan ketan yang tergabung ini seringkali lebih cepat basi dibandingkan dengan tipe srikaya yang disajikan terpisah dengan ketan. Proses pembuatan srikayo sangat mudah karena diolah tanpa menggunakan tepung. Warna hijau dari daun suji serta wangi dari daun pandan menambah hasrat untuk segera mencicipi makanan ini. Karena kemudahan proses pembuatannya, kita hanya memerlukan gelas sebagai takaran resep. Berikut saya sertakan bahan dan tahapan membuat srikayo (menurut resep saya). 1. Siapkan telur, gula dan santan kelapa. Santan kelapa sudah dicampur dengan sari - sari daun pandan dan daun suji. Masing masing ditakar menggunakan gelas. Dengan perbandingan 1 : 1 : 1.5 (telur : gula : santan pandan suji). Sebaiknya gunakan telur bebek agar rasa lebih legit. Jika tidak ada, boleh menggunakan telur ayam. 2. Kocok telur dengan gula sampai halus dan merata. Tambahkan sedikit vanili agar lebih wangi (jika suka). 3. Campurkan adonan telur gula dengan santan pandan suji. Aduk rata. 4. Siapkan kukusan. Didihkan airnya. Tutup panci harus ditutup dengan serbet agar air tidak menetesi adonan saat dikukus. 5. Tuang adonan srikayo ke dalam wadah - wadah kecil. Untuk menambah kesan mewah bisa menggunakan wadah keramik. Jika tidak ada, bisa menggunakan wadah plastik food grade. 6. Kukus adonan srikayo lebih kurang 10 - 15 menit. Angkat dan dinginkan. 7. Sajikan dengan tambahan ketan yang sudah masak.
Nb : Makanan asli Palembang ini dapat dijadikan sebagai salah satu masakan yang bisa dipraktekkan dalam pelajaran prakarya.
Selamat mencoba!!
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Coba ah....menarik ni Dik...
Jika tidak suka manis, gulanya bisa dikurangi ya mbak. Silahkan dicoba mbak, (semoga) resepnya anti gagal