Kelakar Betok dari Palembang
Kelakar betok adalah seni bercanda yang sangat terkenal di Palembang. Kelakar betok menjadi hiburan yang mengundang gelak tawa. Tayangan kelakar betok dimuat sebagai commercial break di televisi lokal. Ada kebahagiaan tersendiri kala menyaksikan kelakar betok. Suasana hati mendadak gembira karena seni ini disampaikan dalam bahasa Palembang asli dan akhir ceritanya tidak bisa ditebak. Penggunaan bahasa sehari hari di Palembang sebenarnya sangat mudah dimengerti. Sebagai contoh untuk kata "nama" jika akan diubah ke dalam bahasa Palembang cukup mengganti kata terakhir dengan huruf "O". Sehingga kata Nama (dalam bahasa Indonesia) berubah menjadi Namo (dakam bahasa Palembang). Kata "kemana" akan menjadi "kemano". Dan begitu seterusnya. Beberapa kata memang sulit dimengerti maknanya oleh masyarakat pendatang. Namun secara garis besar bahasa Palembang bisa dipahami tanpa harus membuka kamus bahasa daerah. Kelakar betok sebenarnya sedikit mirip dengan stand up comedy. Namun ditampilkan dalam adegan adegan layaknya sebuah mini seri. Konten yang diangkat biasanya tentang tingkah laku sehari hari masyarakat Palembang yang hobi "berkelakar" (bercanda). Oleh sebab itu, tayangan ini memang sangat mudah memancing tawa, karena dirasa memang benar adanya. Jika penasaran dengan kelakar betok bisa dicari di youtube dengan kata kunci kelakar betok studio 42 PalTv.
DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Sukses selalu dan barakallah