Riska Merita

A happy teacher, a moody-writer, yellow & blue lover ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Diramal oleh Lelaki
Sumber : Google (#Prediction)

Diramal oleh Lelaki

Selesai mengisi nilai raport di aplikasi, saya mengecek outputnya di masing masing wali kelas. Setelah memastikan semuanya dalam kondisi baik, saya berpamitan dengan kepala sekolah dan rekan rekan untuk pulang kampung. "Bawa pempek ya dek", kalimat ini tidak asing bagi saya saat berpamitan. "Siap ayuuukkk", jawabku sambil bergegas. Waktu semakin mepet. Detak jarum jam tentu tidak bisa berhenti. Travel sudah menanti. Travel adalah pilihan yang saya sukai untuk mudik. Karena lebih praktis dan cepat. Perjalanan pulang dari tempat bertugas ke pangkuan Ibu tercinta memerlukan waktu 9 jam melalui jalur darat. Rasanya, jarak tidak pernah menjadi kendala saat bertemu keluarga adalah tujuannya. Aplikasi raport saat ini memang agak ribet. Banyak bagian yang harus diinput, diunduh dan diinput kembali. Namun, secara pribadi saya merasa aplikasi ini sangat membantu pekerjaan karena lebih cepat dan praktis. Tentu saja jika kita sudah menyiapkan daftar nilai berisi nilai nilai siswa selama proses pembelajaran di kelas. Perjalanan 9 jam di dalam minibus kadang mempertemukan saya dengan banyak orang. Kadang kadang saya bertemu teman baru. Ngobrol dan bercanda. Seringkali ibu ibu di dalam travel mendadak jadi teman curhat sepanjang perjalanan. Dalam kesempatan kali ini, saya duduk bersebelahan dengan seorang lelaki paruh baya. Beliau tersenyum ramah hingga akhirnya saya ketahui bahwa beliau ternyata bisa meramal. Benar saja, saya terkejut saat beliau membaca dengan benar beberapa perangai saya. Berdasarkan Yahoo (https://id.answers.yahoo.com/question/index?qid=20110826055508AA2qt88&guccounter=1) Manusia bisa memprediksi masa depan, dengan menggunakan berbagai ilmu, melihat bumi. Semua orang diciptakan dengan kemampuan yang berbeda-beda. Kenapa? agar Manusia bisa saling membantu, coba kalau semua orang diciptakan dengan kemampuan yang sama semua, tentu manusia tidak butuh bantuan dari manusia lainnya, karena kemampuan mereka sama. Setelah saya lakukan riset di google, saya dapati bahwa (mungkin) si bapak yang saya temui itu memiliki kemampuan prekognisi. Prekognisi adalah persepsi akan kejadian pada masa yang akan datang. Seseorang bisa tahu apa yang bakal terjadi pada masa depan. Seolah-olah sudah ada gambaran bahwa masa depan akan terjadi persis seperti yang dipikirkan, padahal tidak ada data tersedia untuk bisa meramalkan. Termasuk dalam prekognisi adalah prekognisi telepati, yakni kemampuan seseorang untuk mengetahui keadaan mental seseorang dimasa yang akan datang. Misalnya prekognisi bahwa seseorang akan mengalami ketakutan, atau akan mengalami kebahagiaan (sumber : http://smartpsikologi.blogspot.com/2007/11/prekognisi.html?m=1). Apapun yang saya alami selama perjalanan hari itu tentunya membuka kesempatan saya untuk mengenal lebih banyak orang. Bahwa setiap orang memiliki ciri khasnya masing masing. Selebihnya saya sangat mengingat nasihat seorang sahabat bahwa "apapun yang kamu minta, mintalah pada Allah yang Maha segalanya".

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Ya betul Dik Riska... Mintalah kepada Allah yang Maha Mengetahui segalanya...Manusia hanya diberi ilmu yang sangat sedikit...Semoga selalu sehat dan sukses...Barakallah...

20 Dec
Balas



search

New Post