Melvin Irawansyah

Seorang pembelajar. Berusaha mengajarkan apa yang telah dipelajari. Menggores karya dengan hati. Salam Literasi. Untuk saling sapa di media sosial, bisa b...

Selengkapnya
Navigasi Web
Ketahuilah.! Kebiasaan Pagi Ini Dapat Merugikanmu

Ketahuilah.! Kebiasaan Pagi Ini Dapat Merugikanmu

Kebiasaan kita saat bangun pagi akan menentukan bagaimana kita menjalani hari-hari. Banyak dari kita yang belum tau ternyata ada beberapa aktifitas pagi yang justru dapat mengurangi bahkan menghilangkan keberkahan rezeqi. Perlu diketahui bahwa suasana di pagi hari selain cuacanya sejuk dan bersih juga kondisi yang sangat disukai oleh suri tauladan hidup kita yaitu Rasulullah shallallahu alaihi wasallam. Doa beliau kepada Allah, "Yaa Allah, berkahilah ummatku di pagi mereka".

Dengan mengetahui kebiasaan yang kurang baik ini maka kita akan terhindar dari kehilangan keberkahan rezeqi in syaaAllah.

1. Tidur setelah menunaikan sholat subuh. Kita ketahui bahwa suasana subuh memang paling enak untuk menarik selimut kembali, tapi saat itu juga godaan syaithan datang agar hambaNya menjauh dari keberkahan dan rahmat Allah. Padahal Rasulullah sendiri selalu memulai aktifitasnya di pagi hari. Beliau mengutus pasukan perang dipagi hari. Beliau memulai perniagaan juga di pagi hari. Kalau meminjam istilah orang jawa, jika kita tidur kembali setelah melaksanakan shalat subuh nanti rezeqinya dipatok ayam. Lebih bahaya lagi jika bangun kesiangan dan tidak melaksanakan shalat subuh. Wal iyadzu billah.

2. Menahan harta. Pada saat di pagi hari ada dua malaikat yang berdoa, sebagaimana sabda Nabi kita. Malaikat pertama berdoa, "Yaa Allah, berikanlah orang yang berinfak pagi ini balasan (keberkahan rezeqi)". Sedangkan malaikat satunya lagi berdoa, "yaa Allah, berikanlah kebinasaan bagi orang yang menahan hartanya (tidak berinfaq)".

3. Ghibah. Biasanya ini suka terjadi pada ibu-ibu yang sedang mempersiapkan sarapan buat keluarganya. Ketika mampir ke warung sembako, lalu suka tidak sadar berbagi cerita dan informasi hingga terjerembab pada perkataan ghibah. Ghibah adalah membicarakan aib orang lain di luar sepengetahuan orang tersebut, lebih berbahaya lagi jika membicarakan orang lain yang tidak ada pada diri seseorang tersebut, maka hal tersebut adalah tuduhan tanpa bukti atau kita lebih sering menyebutnya fitnah. Maka hendaklah kita berhati-hati dengan perkara ini.

4. Lalai dari berdzikir dan berdoa kepada Allah. Padahal aktifitas ini bisa kita lakukan kapan saja di mana saja kecuali di tempat yang Allah larang seperti toilet dll.

Demikian, semoga menjadi renungan untuk kita semua. Wallahu a'lam.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mantap pak tulisannya salam literasi dan izin follow

25 Feb
Balas

Terimakasih. Salam literasi.

25 Feb

Terimakasih nasehatnya pak... Salam literasi

25 Feb
Balas

Sama2 bu. Salam literasi

25 Feb



search

New Post