Meraut Kemampuan diri melalui IGI dan Media Guru Ind
Hari ini Sabtu,11 September 2021.Telah diadakan pelatihan menulis SATU GURU SATU BUKU SATU BULAN (SAGUSABU) yang diselenggarakan oleh Ikatan Guru Indonesia (IGI) Jakarta Selatan dan Media Guru Indonesia.
Saya adalah seorang guru yang mengajar di sebuah Madrasah Tsanawiyah Negeri 3 Kota Cilegon.Hari ini hari yang mengantarkan saya di kegiatan SAGUSABU IGI Jaksel.Berhari-hari waktu telah saya lalui dalam lingkaran bulan dan tahun, saya memiliki impian menjadi seorang penulis.Namun yang dapat saya lakukan hanya sering gumam dalam hati serta alam pikiran.Bahkan tak jarang saya menitipkan pikiran-pikiran,pengalaman-pengalaman,dan apapun yang saya alami di status media sosial.Hal itu terkadang terlintas dibenak pikiran saya. Pantaskah saya menitipkan tulisan-tulisan sederhanaku di status?Apakah saat orang lain membaca tulisanku itu membuat orang menjadi riang gembira atau sebaliknya?Berhari-hari sayapun enggan menghiraukan perasaan suka atau tidak suka para pembaca di status media sosial.Karena yang sedang bekerja di alam pikiran saya adalah saya menghibur diri sendiri dan melegakan diri sendiri melalui status media.Tanpa berpikir bagus atau tidaknya tulisan-tulisan saya di status media sosial hanphone.Sehingga suatu hari Qodarullah Allah SWT menyatukan suasana hati saya melalui sahabat seperjuangan rekan kerja satu kantor.Melalui Beliau,yang sudah selangkah lebih maju sudah bisa membuat karya dan menjadi buku, maka saya dapat alamat yang tepat saat ini untuk menggapai impian saya.
Bismillah,ya.. Allah benar saja dugaan dan niat kuat saya ketika membulatkan tekad memberanikan mendaftarkan diri di kelas menulis online SAGUSABU kerja sama IGI DKI Jakarta Selatan dan Media Guru Indonesia merupakan langkah berkeyakinan bahwa saya sudah mendapatkan media sangat tepat untuk menjembati hasil pemikiran saya pribadi menjadi sebuah bentuk yang dinamakan buku.Ya…buku sebagai tempat tulisan-tulisanku yang dapat diabadikan untuk diriku sendiri maupun harapannya untuk bisa bermanfaat bagi orang lain.
Paparan saat zoommeet dari mulai moderator,para penggiat Media Guru dan para narasumber pada hari ini Sabtu,11 September 2021,pada pukul 09:00 sampai dengan 11:38 WIB dengan dihadiri 65 peserta pelatihan SAGUSABU telah menambah persen keyakinan saya bahwa saya bisa menyalurkan pikiran-pikiran yang menggudang dihati ini untuk segera mengabadikan melalui karya yang namanya buku seperti impian saya selama ini.
Alhamdulillah,pemikiran saya satu persatu terjawab dengan 37 jenis-jenis buku yang dipaparkan tadi pagi oleh nara sumber.Menggunungnya pertanyaan yang tersimpan di hati saya, akhirnya telah menemukan jawabannya.Pilihanku adalah 1 jenis buku yang akan menjadi wadah pikiran-pikiran saya yaitu menulis Buku Cerpen.
Dari kegiatan hari ini sayapun menjadi lebih paham untuk menulis kita harus menyiapkan topik,kerangka,mengumpulkan ide, pengalaman-pengalaman yang dialami,kejadian yang kita lihat dan apa saja yang telah dilalui,mengumpulkan sumber bacaan apabila berupa artikel ilmiah atau semua tergantung terhadap pilihan kita terhadap apa yang akan kita tulis untuk menjadi referensi saat menulis hingga menjadi bentuk buku.
Sangat besar harapan saya, selain kepada para narasumber yang mendukung saya agar mampu menulis satu buku,saya menginginkan rekan-rekan di SAGUSABU kelas online ini bisa saling mengisi satu sama lainnya demi terselesaikannya satu buku dalam kurun yang ditargetkan bersama-sama.
Walaupun sedianya saya belum memiliki pengalaman apapun terhadap menulis,saya yakin para narasumber akan selalu siap membimbing saya hingga selesai menjadi karya yaitu buku.Alangkah terimakasihnya saya apabila satu bulan ke depan impian saya dapat tersalurkan lewat bimbingan para narasumber SAGUSABU selama waktu 1 bulan,Bismillah.Ingat yang disampaikan tadi pagi,”Jangan menunggu menjadi guru yang berprestasi dulu ,baru sukses menulis,tapi mulailah dari sekarang maka akan menjadi Guru yang akan berprestasi dengan sendirinya”.Mohon bimbingan dan arahan.Senang sekali bergabung di Media Guru Indonesia.Semoga saya yang memiliki pekerjaan menjadi guru Bahasa Indonesia semakin meraut kemampuan diri dengan menulis di SAGUSABU.SALAM SEHAT,SUKSES DAN JANGAN LUPA BAHAGIA.SEMANGAT.
Cilegon,11 September 2021
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Mantap tulisannya Bu Mega Herawati. Terus semangat literasi. Sudah like, komen & follow ya
Siap...matursembahnuwun bapak. Saran,kritik,serta gagasan yang lain tetap saya menunggu,untuk terus maju sangat saya harapkan.Salam santun dan sehat selalu,tak lupa bahagia.
Semangat bu Mega, mantabs!!!
Terima kasih bunda Sulhiyah.Mari merapatkan barisan tali silahturahmi jauh di mata dekat di hati.
Terima kasih bunda Sulhiyah.Mari merapatkan barisan tali silahturahmi jauh di mata dekat di hati.
Semangat bu, semoga sukses. InsyaAllah Allah akan memudahkan setiap langkah kebaikan kita.
Terima kasih sahabat,rekan kerja sekaligus motivator hidupku.Aku bisa karenamu Aku bisa karena kau yang menemani setiap langkah baik ini.Sukses terus untukmu bunda Mai.