Lulus Kuliah Jadi Apa ?
Hari Selasa, aku mengajar di kelas XI MIPA 2. Waktu itu masih pembelajaran tatap muka. Pastinya, setiap guru akan merasa senang jika siswa yang diajar menunjukkan antusiasme. Siswa merespon pertanyaan yang diajukan guru atau mereka bertanya tentang materi yang belum dipahami.
Materi yang kuajarkan saat itu tentang Tatanama senyawa Alkana. Tiba-tiba ada seorang anak mengangkat tangan. Kupikir, ada anak yang masih kesulitan dengan aturan tatanama.
“ Bu , boleh bertanya ?”, tanya dia.
“ Boleh. Ada masalah apa?”
“ Bu Mawar dulu alumni mana?”, lanjutnya.
Lhoh, pertanyaannya kok seperti itu. Melenceng dari materi pembelajaran. Akupun meminta kesepakatan kepada siswa yang ada di kelas itu untuk menjawab pertanyaan yang tidak ada hubungannya dengan materi pelajaran. Karena disepakati, akupun menjawab pertanyaan siswa tadi, sekalian memotivasi tentang studi lanjut. Mereka mendengarkan secara seksama. Bahkan pertanyaan-pertanyaan baru pun bermunculan dari siswa yang berbeda.
“ Bu, mengapa memilih jurusan Pendidikan Kimia?” “ Bu, apakah lulusan Pendidikan Kimia harus menjadi guru?”
Diskusi kelaspun semakin ramai. Ternyata yang dibutuhkan mereka bukan sekedar materi pelajaran, tetapi motivasi belajar, motivasi menuntut ilmu, dan juga motivasi hidup.
Pertanyaan terakhir dari siswaku tadi tetap terngiang di telingaku. Jadi teringat teman-temanku sewaktu kuliah. Ada yang hanya bertahan satu semester, ada yang pindah jurusan, dan ada yang pindah kampus. Yang dapat menyelesaikan sampai lulus memang kebanyakan menjadi guru dan ada juga yang menjadi dosen. Yang tidak mau menjadi guru, ada yang mejadi konsultan di perusahaan, kontraktor, pengusaha, dan di pemerintahan. Ada yang bilang tidak mau jadi guru karena gaji guru itu kecil.
Itulah jalan hidup mereka. Tergantung pengembangan diri masing-masing. Pilihan ada di tangan manusia, tetapi takdir tetap Allah yang menentukan.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Sukses bu Mawar..jadi guru idola.
Benar bu Mawar.....Siswa kelas XII biasanya banyak yg galau antara keinginan pribadi, ortu dan realita.Pernah pertanyaan yang sama ditunjukan ke saya