Marfis Yuna Riza

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Astronot Rasa Guru Siap Meluncur ke Hati Siswa'
Tantangan Menulis Gurusiana Hari Ke-89

Astronot Rasa Guru Siap Meluncur ke Hati Siswa'

Tantangan Menulis Gurusiana Hari ke- 89

Assalammualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Selamat malam sahabat Gurusianer. Semoga selalu dalam keadaan sehat waalfiat, aamiin.

Sahabat Gurusianer, hari ini Senin tanggal 13 Juli 2020, adalah hari pertama sekolah pada tahun ajaran 2020/2021 dalam masa era New Normal. Alhamdulillah, daerah tempat saya mengajar adalah salah satu daerah yang berzona hijau, artinya kami diperbolehkan untuk belajar tatap muka dengan memenuhi beberapa syarat protokol kesehatan, diantaranya: sekolah membentuk tim satuan tugas covid-19 di sekolah masing-masing terlebih dahulu, sebelum siswa memasuki pekarangan sekolah terlebih dahulu siswa diukur suhu tubuhnya, siswa yang diperbolehkan belajar adalah siswa yang memiliki suhu tubuh dibawah 38° Celsius, memakai masker, siswa yang tidak memakai masker maka sekolah wajib memberi masker. Setelah itu, mencuci tangan di tempat yang telah disediakan, langsung memasuki ruang kelas masing-masing dengan duduk pada bangku yang telah diatur oleh guru.

Sementara itu, untuk Guru yang akan mengajar tentu juga harus mengikuti aturan kesehatan yang berlaku, memakai masker atau faceshield, cuci tangan sebelum masuk ke ruangan kelas, setiap setengah jam menyuruh siswa keluar untuk mencuci tangan. Tidak bersalaman dengan siswa, serta tetap menjaga jarak dengan siswa.

Untuk pengaturan jumlah siswa hanya di perbolehkan separoh dari jumlah siswa yang ada, selama sepekan bergantian belajar tatap muka. Sementara, siswa yang tidak tatap muka tugas diberi secara daring atau melalui grup What'sapp.

Jadi, bisa dikatakan untuk saat ini tugas kita para guru bisa dikatakan cukup berat, disamping memperhatikan kesehatan siswa juga memperhatikan mutu. Namun, untuk saat ini kesehatan siswa lebih utama dibandingkan mutu. Semoga saja, usaha-usaha yang telah dilakukan oleh Pemerintah kota serta sekolah dapat berjalan dengan baik dan lancar sehingga resiko penyebaran covid-19 dapat teratasi serta program pendidikan dapat terlaksana dengan sebagaimana mestinya. Kami para Astronot rasa guru siap meluncur ke hati siswa.

(Marfis Yuna Riza)

GP:13072020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren

13 Jul
Balas

Terima kasih, Bun.

21 Jul

Mantap za. Keikhlasan memang harus dilandasi dengan niat yang tulus

13 Jul
Balas

Terima kasih, kak..

21 Jul

Keren. Guru astronot siap meluncur kehadapan siswa di new normal inu.

13 Jul
Balas

Terima kasih, kak pit, siap..

21 Jul

Mantap tulisan bu Za ...selamat meluncur utk mengawasi siswa, kesehatan yg paling utama pantau terus anak-anaknya...sampai jam.pulang. sukses utk kepala dan guru-guru SDN 08.

15 Jul
Balas

Iya pak, terima kasih, pak Suhaimi..

21 Jul



search

New Post