Bertemu karena E-Raport
# Tantangan hari ke 133
Penerimaan laporan hasil belajar semester genap dijadwalkan tanggal 20 Juni 2020. Setelah pelaksanaan ujian secara daring dilaksanakan, pengolahan nilai dilakukan oleh guru mata pelajaran. Untuk tahun pelajaran 2019/ 2020, kelas X sudah menggunaka E-Rapor.
Setelah hampir 3 bulan kebijakan belajar di rumah, otomatis sesama guru juga tidak bertemu. Karena rapat-rapat diadakan secara daring menggunakan aplikasi. Kerinduan akan bertemu dan bercerita karena sudah lama tidak bertemu. Dalam pengolahan nilai menggunakan E-Rapor, karena menggunakan internet, sebahagian besar guru mengerjakan di labor TIK. Karena sudah lama tidak bertemu, suasana menjadi hangat dan riuh. Saling bercerita dan berbagi pengalaman selama belajar di rumah.
Walapun bertemu di sekolah, protokoler kesehatan tetap di lakukan. Seperti para guru wajib menggunakan masker, mencuci tangan, dan sebagainya. Pendemi Covid-19 telah mengubah banyak tatanan kehidupan, termasuk sesama guru tidak saling bertemu. Dengan adanya pengolahan E-Rapor, sebahagian guru bisa bertemu, dan bisa melepas kerinduan. Tetap semangat para guru dan wali kelas, semoga semua yang dilakukan dengan ikhlas menjadi tabungan amal untuk akhirat nanti, Aamiin.
Labor TIK, 16 Juni 2020
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
The first e rapor thun kni pet?
iyo tek
Semangat bund