Aku Cinta Produk Indonesia
Salah satu produk dalam negeri yang jadi kebanggaan kita semua adalah batik. Berbicara soal batik ternyata banyak ragamnya. Setiap daerah memiliki corak tersendiri yang biasanya dipengaruhi oleh ciri khas daerah. Misalnya Batik Jember dengan corak tembakau, kopi atau kakao. Hal ini sesuai dengan kondisi daerah Jember yang terkenal sebagai penghasil tembakau,kopi ataupun kakao. Lain lagi dengan batik Mega Mendung, batik ini khas dari daerah Cirebon. Batik berpola awan ini konon katanya ada filofofinya lho....dan yang tak kalah uniknya juga batik dari daerah Bengkulu, dikenal dengan nama Batik Besurek, yang mana motifnya ada yang menggambarkan bunga Rafflesia yang mungkin semua pernah tahu bahwa di daerah tersebut terdapat satu jenis bunga yang membutuhkan waktu relatif lama untuk berbunga dan aromanya juga berbeda dengan bunga-bunga pada umumnya, makanya bunga inu dikenal juga dengan istilah bunga bangkai.
Produk- produk batik dari berbagai daerrah tidak hanya disukai oleh masyarakat setempat, dari daerah lainpun tak jarang orang menyukainya, termasuk saya, sangat suka mengoleksi batik dari berbagai daerah yang saya kunjungi sebagai wujud cinta produk dalam negeri.
Ayooo, cintai produk-produk Indonesia
Jember, 2 Oktober 2020
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Cintailah produk-produk Indonesia.. Keren bunda
Salam literasi bun...
Wah, keren bun ulasannya
Trima kasih banyak Bu , mohon bimbingannya utk kesempurnaannya
Wow keren Bun
Betul. Mantap betul