SISWA SMA SIMPANG MAMPLAM KUNJUNGI MEULIGOE BIREUEN
Assalamualaikum rakan. Historia Bireuen. bertema sejarah kali ini kita akan bahas mengenai Meuligoe (Pendopo) Bireuen.
Bangunan berasitektur zaman kolonial Belanda ini merupakan gedung kediaman resmi Bupati Kabupaten Bireuen. Di Meuligoe ini, Soekarno pernah menginap dan menjalankan roda pemerintahan negara selama seminggu disini sejak kedatangannya pada 16 Juni 1948 dengan menaiki pesawat udara Dakota di Lapangan sipil Cot Gapu. Tidak heran Kota Bireuen pernah menjadi ibukota RI setelah Yogyakarta dan Bukittinggi jatuh ke tangan Belanda. Menurut sejarah, di Meuligoe ini pula, letak studio Radio Rimba Raya yang menyuarakan kalau Indonesia masih ada dan belum sepenuhnya dikuasai Belanda sebelum akhirnya radio ini dilarikan ke Bener meriah melalui Cot Panglima. Belum diketahui pasti kapan pembangunannya,
Namun menurut perkiraan meuligoe ini dibangun di atas tahun 1934. Hal ini dikaitkan dengan surat keputusan Vander Guevernement General van Nederland Indie pada tanggal 7 September 1934 yang berisikan pembagian Afdeeling Noord Kust van Aceh (Kabupaten Aceh Utara) ke dalam tiga kewedanan, salah satunya adalah Onder Afdeeling Bireun. Untuk keperluan pemerintahan,
setiap wedana diberi fasilitas rumah dinas, seperti halnya Meligoe Bireuen. Nah bagi rakan yang ke Kota Bireuen, tidak lengkap rasanya jika tidak melihat langsung saksi bisu sejarah Kota Juang, Bireuen. Yang Di dalam pendopo tersebut terdapat berbagai gambar dan hiasan, peninggalan sejarah dan juga benda-benda bersejarah dipajang di ruangan tersebut, dan terdapat satu kamar adalah tempat tidur presiden Soekarno waktu itu.
Tim historia siswa pecinta Sejarah SMA Negeri 1 Simpang Mamplam kabupaten Bireuen Rabu 22-1-2025.







Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Semoga suatu saat saya bisa mengunjungi Aceh.
Semoga bermamfaat