TIGA UNDANGAN LITERASI
TIGA UNDANGAN LITERASI
Oleh: MAIMUNA, S.Pd
SMPN 2 BONDOWOSO
#Tagur 45
*
Hari ini aku mengajar Bimbingan Konseling (BK) di dua kelas. Setelah selesai mengajar, aku menuju ke ruanganku yakni ruang BK. Tak kusangka di meja kerjaku ada 2 undangan untukku. Satu dari Dinas Perpustakaan Kabupaten Bondowoso dan satu lagi dari Sekretaris Daerah Kabupaten Bondowoso. Belum sempat aku membuka undangan, mitra kerjaku masuk dan kami berbincang-bincang. Kuberi aplaus atas penampilan beliau hari ini yang tampak sangat feminim. Maklum di sekolahku, jika hari Jum'at kami di bebaskan memakai pakaian bernuansa batik dengan model sesuai selera masing-masing tetapi tetap sopan. Beliau tersipu dan menyampaikan kabar bahwa aku mendapat dua surat yang beliau letakkan di meja kerjaku. Ku sampaikan terima kasih kepada beliau dan Kusampaikan pula bahwa surat sudah aku terima.
Aku bersiap untuk pulang karena pelajaran telah berakhir. Ku masukkan dua surat tersebut ke dalam tas karena aku terburu-buru untuk menjemput dua putriku yang sedang belajar di SD dan SMP Muhammadiyah Bondowoso. Ternyata dua Putri ku sudah menunggu di depan sekolah masing-masing. Kemudian kami langsung meluncur ke rumah. Sesampainya di rumah, putri bungsuku menyodorkan 1 undangan lagi untukku. Putriku merengek, memintaku untuk segera membuka undangan dari sekolahnya. Kucoba memberi pengertian kepadanya bahwa sebaiknya kami makan dulu dan salat Dhuhur.
Setelah selesai makan dan salat baru ku baca undangan dari sekolah putriku. Sengaja ku dahulukan supaya dia tidak merengek lagi. Ketika ku baca, ternyata isinya adalah undangan untuk menghadiri sosialisasi sebuah kegiatan di sekolahnya. Saat aku akan membuka undangan yang ke-2 suamiku datang dari salat Jum'at.
"Kok lama Mas?" tanyaku
"Masih mampir ke Panti." jawab beliau
Kemudian beliau berbasa-basi sebentar denganku dan bertanya kepada anak-anak tentang kegiatan mereka di sekolah.
Tak sengaja beliau memperhatikan apa yang aku pegang lalu beliau melontarkan beberapa kalimat,
"Kok dapat undangan banyak? Seperti orang penting saja!" kemudian beliau mesam-mesem.
"Memangnya kenapa jika aku jadi orang penting?" aku berseloroh.
"Memang baik jadi orang penting tetapi lebih penting menjadi orang baik." kata-kata beliau terdengar sangat bijak.
"Hehehe. Mas, lebih baik lagi jika menjadi orang penting yang baik." kataku sambil menerima sajadah beliau dan aku berlalu dari mereka untuk menaruh sajadah di tempat kami biasa salat berjamaah
Beberapa saat kemudian aku kembali ke ruang tengah di mana kami semua berkumpul. Kubuka surat ke-2 ternyata surat kedua dari Kantor Dinas Perpustakaan Kabupaten Bondowoso yang berisi tentang undangan untuk menghadiri bedah buku karya dua penulis Bondowoso dan pelaksanaannya pada hari Minggu, tanggal 6 Februari 2022 jam 19.00 - selesai. Selanjutnya kubuka undangan yang ketiga yaitu dari Sekretaris Daerah Kabupaten Bondowoso. Sekilas kubaca ternyata undangan ini juga tentang perkembangan literasi di kotaku.
Undangan ini bertujuan untuk membumikan literasi di Bondowoso. Acara akan dilaksanakan hari Senin, tanggal 7 Februari 2022 pukul 07.30 - selesai. Aku bermaksud untuk menutup undangan ketiga yang baru saja kubaca tiba-tiba Puri bungsuku merengek lagi.
"Ummi harus hadir ya ke sekolahku."
Aku menghela nafas dan berkata, "Insyaallah sayang akan Ummi usahakan."
"Harus ya Mik." pintanya
Aku hanya menganggukkan kepala sebagai tanda setuju atas permintaannya. Dalam hati aku bersyukur 'Alhamdulillah tiga undangan ini tidak bersamaan', sehingga mungkinkan untuk ku hadiri ke tiga-tiganya. Semoga.
***
#BRK04022022
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Semoga semua undangan bisa dipenuhi ya Bun. Barokallah
Aamiin semoga Bun
Und yang sama bu...semoga senin bs ketemu, salam literasi
Alhamdulillah Bu Husnul, salam literasi
Keren Bu Mai. Semoga sukses.
Aamiin
Sukses sll dg giatnya bunda cantik. Yg lebih penting mjd org baik dibandingkan mjd org penting
Terimakasih Bu Titik, bagaimana kabar SULSEL?
Semoga acaranya lancar dan sukses, Bu
Aamiin
Salam literasi bu
Salam literasi juga Bu