Lusy Novarianti

Lusy Novarianti, lahir di Bandung, 23 November 1969. Selepas SMA melanjutkan kuliah di IKIP Bandung jurusan Pendidikan Fisika, program Diploma 3. Pada tahun 199...

Selengkapnya
Navigasi Web
VENUS vs MARS

VENUS vs MARS

#TantanganGurusiana

Remedi

Hari ke-110

VENUS vs MARS

Berbicara mengenai pria dan wanita, sampai kapanpun tidak akan ada titik temu, konon kedua jenis makhluk ciptaan Allah ini, memang mereka diciptakan sangat berbeda. Dalam legenda Yunani, konon pria adalah makhluk Mars, dan wanita adalah Venus.

Mars adalah Dewa Perang, yang mewakili sifat laki-laki, sedangkan Venus adalah Dewi Kecamtikan, mewakili wanita.

Dalam buku karangan Alan dan Barbara Peace, dikupas perbedaan antara wanita dengan pria, yang bertujuan agar dapat memahami dan menerima perbedaan teraebut.

Diawali dengan pertanyaan " Mengapa pria hanya dapat melakukan sesuatu pada satu waktu dan mengapa wanita tidak dapat berhenti berbicara?

Secara sederhana yang berlaku sejak jaman purba, wanita dan pria memiliki kodrat yang berbeda. Wanita adalah penjaga sarang, melindungi dan memelihara anak-anaknya, memiliki kemampuan navigaaional jarak pendek, melihat ke sekeliling agar keluarganya terlindungi.

Sedangkan pria bertugas untuk berburu, kesuksesan pria diukur dari kemampuannya memiliki banyak hasil berburu dan membawanya pulang. Untuk mengetahui sumber makanan dan binatang buruan, pria mengembangkan kemampuan navigasional jarak panjang.

Karena sudut pandangan wanita luas, maka dia tidak akan ketahuan jika melihat pria lain, sementara sebaliknya pria, dia harus menengok saat melihat wanita lain, makanya sering ketahuan.

Karena kemampuannya melihat jarak jauh, terkadang pria tidak bisa menemukan benda-benda di dekatnya, secara detail sedangkan wanita saat mengingat sesuatu secara detail.

Hal itu terjadi karena otak pria terkotak-kotak,sedangan kan otak wanita memiliki koneksi yang lebih baik. Itulah sebabnya, jika pria sedang menonton TV, dia fokus, sementara wanita bisa memakai lipstik sambil memasak resep baru dan nonton televisi.

Dalam hal berbicara, wanita menjalin suatu kedekatan dan dapat juga mengancam kebersamaan. Bagi pria berbicara adalah menyampaikan fakta dan data, wanita menambahnya dengan emosi.

Seringkali pria tidak memahami tangisan dan kemarahan wanita, sementara wanita sangat pandai membaca ekspresi, jadi jangan pernah berfikir untuk membohongi wanita, dia akan tahu dengan cepat.

Wanita mendefinisikan kelayakan dirinya melalui kualitas hubungannya, sedangkan pria mendefinisikan dirinya melalui pekerjaan dan prestasinya.

Saat menunjukkan peta, pria tahu persis arah mata angin, tanpa dia tahu berada dimana. Tetapi bagi wanita petunjuk arah mata angin tidak disukai, mereka lebih suka mencari petunjuk sesutu ciri atau tempat.

Dalam keadaan tertekan wanita cenderung berbicara tanpa berfikir, sementara pria cenderung bertindak tanpa berfikir, oleh aebab itu penjara lebih banyak dihuni pria.

Hubungan serasi bagi pria dan wanita bukanlah sesuatu hal yang mustahil. Pengetahuan kita tentang prebedaan pria dan wanita sangat penting, sehingga dapat membantu kita untuk menerima perbedaan itu dan memahaminya.

Perbedaan pria dan wanita adalah suatu kenyataan yang tidak bisa kita pungkiri, namun pemahaman mengenai keduannya dapat memperkecil kesalahpahaman antara keduanya.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Bagus sekali infonya bu

03 Aug
Balas

Terima kaaih sudah mampir

04 Aug

Wow tulisan yang inspiratif ...Mantap bun

03 Aug
Balas

Hanya bercerita dari yang saya baca..

04 Aug



search

New Post