DOA SISWA UNTUK KEDUA ORANG TUA
CATATAN DOA DI PAGI HARI SISWAKU (Oleh : Lukman Nur Hakim). Jumat kali ini (2/8/2019), aku berangkat ngajar ke sekolah seperti biasanya. Bersamalam pamitan dengan istri dan anak-anak. Sesampai di sekolah, aku ketemu dengan siswa-siswi ku, yang penuh semangat belajar. Mereka datang ke sekolah dengan wajah ceria dan yakin diri untuk memperoleh ilmu pengetahuan. Jam pertama di sekolah, aku ketemu dengan siswaku di kelas, menyapa mereka dan berdoa bersama. Selanjutnya akupun menyuruh mereka, untuk membuat doa yang di tulis sendiri di kertas folia, yang aku bagikan, dengan teman "doa untuk kedua orang tua". Setelah mereka mendapatkan kertas yang aku bagikan. Mulailah siswa siswaku menorehkan penanya, untuk menuangkan catatan doa untuk kedua orang tuanya. Judul doa yang mereka buat, berbagai macam. Ada yang berjudul, "Doa untuk kedua orang tua, Doa untuk ibu, dan Prestasiku untuk kedua orang tuaku". Setelah mereka semua selasai. Maka, salah satu siswa, aku suruh membacanya dan yang lain mengamininya, termasuk aku yang duduk di sebalah siswaku. inilah salah satu, doa dari siswaku.
DOA UNTUK IBU AGAR SELALU MEMBIMBING AKU HINGGA BERHASIL Ya Allah. Ya Rabb. Ibuku adalah seorang ibu hebat yang pernah ada. Ibu yang pernah aku miliki. Terimakasih Ya Allah Engkau telah memberikan hamba lahir dari rahim ibu yang hebat. Jadikanlah Ia berada disampingku hingga aku menjadi orang yang berhasil. Sehatkanlah fisiknya. Kuatkanlah Imannya agar selalu dalam bimbinganMu. Berikan ibu hamba, umur panjang. Agar hamba bisa membalas jasanya. Bimbinglah Ibu hamba, agar terus dapat memberikan saran-saran yang terbaik kepadaku, dalam meraih masa depan dan tetap berada dijalanMu. Amin (Aini salsabila).
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar