TantanganGurusina hari ke-363
Mencuri Tanpa Dosa
Kamis di minggu ini merupakan tanggal merah, menandakan bahwa hari ini libur dari kegiatan pembelajaran walau hanya dari rumah. Kabar yang sempat beredar keesokan harinya merupakan hari libur juga. Namun makin dekat harinya, tidak ada kabar baru yang menegaskan bahwa Jumat ini diliburkan juga sebagai cuti bersama.
Harapan yang pupus mengenai liburnya di hari Jumat ini, tidak membuat gagalnya acara keluarga yang harus tetap dilakukan. Pagi ini kami kakak beradik dengan mengendarai tiga buah mobil, secara beriringan menuju kota Ciwidey di wilayah Jawa Barat.
Keberangkatan kali ini bukan sekedar hanya untuk berpariwisata. Kami menyambangi salah satu keluarga untuk membicarakan persiapan menikahkan salah satu keponakan. Itulah yang menyebabkan walaupun keesokan harinya tidak diliburkan, rencana keberangkatan tetap dilaksanakan. Demi melewati salah satu tahap persiapan pernikahan, terpaksa kami mencuri waktu tetap berangkat. Merencanakan melakukan hal pembelajaran daring di tempat ini. "Semoga kegiatan pencurian waktu ini tidak mengalami kendala apapun", kusampaikan hal ini pada keluargaku.
L73TA
11.27, Jumat 120321
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Keren ulasannya
Mamaciiih, salam literasi bu
Ooh ,mncuri waktu utk silaturahim trnyata, kirain mncuri apa tadi tu bu, hehe, keren pntigrafnya
Iya Bu hehe...