Pohon Ajaib
Tantangan Hari-130
Saya teringat dengan dongeng sebelum tidur tentang Hans dan kacang ajaib. Dimana kacang yang ditanam berkembang tinggi hingga mencapai langit. Hans bisa memanjat pohon untuk sampai ke angkasa dan turun kembali dengan cepat.
Siang ini, Kami berada di sebuah pohon tua yang menjulang tinggi. Diperkirakan ketinggian pohon ini 30 meter, berumur lebih dari 100 tahun, dengan rumah pohon pada ketinggian tiga perempat dari panjang batang. Terdapat 100 anak tangga untuk bisa sampai ke rumah pohon tersebut. Kami memandang dengan takjub dan rasa penasaran, bagaimana pemandangan dari atas.
Ayah menaiki tangga satu persatu dengan perlahan. Kami menunggu di bawah sambil mengabadikan momen, "Serasa di awan," begitulah komentar Ayah. Bunda, Nenek, Mama Vera dan Zifa, hanya memandang dari bawah dengan perasaan cemas.
Tiba-tiba adzan Ashar berkumandang, menghimbau untuk segera pulang. Ayahpun segera turun, perjalanan Kami masih panjang, sekitar 3 jam lagi menuju Payakumbuh. Tower adalah sebutan untuk rumah pohon ini, berada di AMP Plantation di perbatasan Kabupaten Agam dan Pasaman Timur. Dulunya tower ini tempat memantau perkembangan sawit yang terbentang di 2000 hektar lahan perkebunan dari AMP 1 sampai AMP 3.
#TantanganGuruSiana
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Mantap bun.. Salam literasi
Terima kasih Bunda, salam literasi