Lenti Yudarna

Lenti Yudarna, lahir disebuah desa kecil yang bernama Sungai Patai, kecamatan Sungayang, Kab. Tanah Datar pada tanggal 21 Oktober, 39 tahun yang lalu. Se...

Selengkapnya
Navigasi Web
Reward Waqaf 1000 Hafizh Tanah Datar

Reward Waqaf 1000 Hafizh Tanah Datar

#Tantangan Gurusiana Hari ke 27

Bahagia sekaligus terharu bisa hadir diacara yang bertajuk "Penyerahan Reward Hafizh/ah Terbaik Kecamatan Waqaf 1000 Hafizh ke-V Tanah Datar 2020" sebagai wali santri hafizah terbaik dari Kecamatan Sungayang.

Waqaf 1000 hafizh merupakan sebuah program yang digagas oleh almarhum Bapak Bupati Tanah Datar Drs. H. Irdinansyah Tarmizi 5 tahun yang lalu, acara pertama yang mampu memecahkan rekor Indonesia. Tahun ini merupakan tahun kelima acara tersebut berlangsung.

Jika empat tahun sebelumnya wisuda dilakukan serentak untuk 1000 orang hafizh yang lulus ujian di Istano Basa Pagaruyung, tahun ini sungguh jauh berbeda, dikarenakan pandemi proses wisuda diserahkan sepenuhnya kepada Forum Komunikasi Rumah Tafizh Kecamatan masing-masing. Namun penyerahan reward hafiz/hafizah terbaik dari tiap kecamatan tetap dilakukan secara serentak hari ini di gedung DW Indojalito Batusangkar. Perbedaan yang sungguh luar biasa dan membuat terharu hadirin yang hadir acara kali ini tidak dihadiri oleh penggagas acaranya, karena Bapak Irdinansyah sudah pulang menghadap Ilahi 19 September yang lalu.

Acara yang hikmad ini dimulai pukul 09.30. Lantunan hafalan Surat Al-Buruj dari perwakilan hafiz/hafizah membuka acara. Dilanjutkan dengan senandung "Aku Ingin Jadi Hafiz Quran" dari para hafiz/hafizah sukses membuat hadirin yang hadir meneteskan air mata. Dari laporan ketua penyelenggara ustad Afrizon (Kabag Kesra) Tanah Datar dari 2218 orang hafiz/hafizah Rumah Tafiz se Kabupaten Tanah Datar dinyatakan lulus 9936 orang hafiz/hafizah kategori 1 dan 2 jus dengan usia tidak lebih dari 12 tahun. Usia hafiz terendah kategori ini adalah 4 tahun dengan hapalan 1 juz dari Kecatan Batipuh Selatan. Untuk kategori hapalan 3 juz dan atau lebih, ikut seleksi 544 orang dan dinyatakan lulus 193, usia terendah 6 tahun dengan hapalan 5 jus. Kecamatan penyumbang hafiz/hafizah terbanyak adalah dari kecamatan X Koto, 222 orang, Kecamatan Batipuh 112 orang, Rambatan 99 orang.

Dalam sambutan Bapak Bupati Tanah Datar yang di wakili oleh Bapak Suhermen menyampaikan Setidaknya ada 10 Keutamaan dari sekian banyak keutamaan bagi penghafal Al Qur’an yang telah dijanjikan Allah SWT kepada umatnya, seperti mereka dimasukan golongan keluarga Allah SWT, ditempatkan di surganya Allah SWT, selalu memperoleh ketenangan hati, memberi syafaat kepada keluarga serta memberikan pahala dan surga kepada orang tuanya.

Diakhir acara para hafizh/hafizah terbaik mendapat reward berupa piagam, tropi, alqur'an, uang tunai pembinaan, vaucher umrah dari PT. Amanah senilai 2,5 juta dan sebuah bingkisan cantik dari bank BPD syariah.

Pemerintah Kabupaten Tanah Datar Sumatera Barat berharap pada para hafiz/hafizah ini kelak akan memimpin Tanah Datar menjadi Tanah Datar yang madani.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post