KUR ASRIATUN

Seorang ibu dan Guru matematika di MTsN 1 Banyuwangi ...

Selengkapnya
Navigasi Web
30. Pinta yang Masih Serakah

30. Pinta yang Masih Serakah

Pinta yang Masih Serakah

===

Pada temaram senja

Kutitipkan sakit hati yang mendera

Agar ikhlas dapat teraih dalam pasrah

Di keheningan malam ku langitkan doa

Kiranya Dia bersedia menerima

Pintaku yang masih serakah

Mencari damai di bibir pantai

Mencari keteduhan di rimbun perdu

Kiranya merana hati tetap ambigu

Tak tahu kemana harus berlabuh

Pada temaram senja

Kuhanyutkan mimpi

Biarlah kini semua kuhadapi

Kenyataan yang pahit beraroma kopi

Dan esok hari aku bisa menemukan

Senyum manis yang terseduh

Dalam cangkir ketenangan abadi

===

Banyuwangi,30 Januari 2024

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren, salam sukses

31 Jan
Balas

Wauw...keren bgt puisinya, say. Sht sukses sllu

31 Jan
Balas

Cakep puisinya, Bu. Semoga gelisah hati yang tak bertepi, segera hilang terkikis kasih tanpa ambigu. Salam bahagia.

31 Jan
Balas



search

New Post