318. Pijar
318. Pijar
Banyuwangi, 13 November 2022
===
Pijar menerkam kelam
Melintasi gelap menegangkan
Menabur damai semalaman
Pijar membulatkan tekad tak gentar
Berjuang tulus di gardu depan
Mengantar angan temukan langkah bijak
Untuk dilaksanakan tanpa keraguan
Pijar
Teruslah bersinar
Menerangi ribuan jiwa yang tak sepakat
Meski bukan yang terbaik
Setidaknya ada applause sederhana
Agar mimpi menemukan jalannya
===
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Puisi yang keren
Terimakasih hadirnya bunda cantik. Semoga sehat selalu
Siappp jd lilin kcl unt menerangi ...keren bgt say. Sukses sllu
Aamiin... Terimakasih hadirnya oma cantik semoga sukses selalu