Khusna Mardhiyah

Guru dan pembimbing olimpiade Biologi dan KIR di MA Riyadlotut Thalabah Sedan Rembang Jateng. ...

Selengkapnya
Navigasi Web
BERKOMPETISI DI UINSA SURABAYA (11)
BERKOMPETISI DI UINSA SURABAYA (11) @Kolom #Tantangangurusiana H-260 Hari Kamis, Tanggal 17-06-2021 Hari yang Menegangkan

BERKOMPETISI DI UINSA SURABAYA (11)

@Kolom

#Tantangangurusiana H-260

Hari Kamis, Tanggal 17-06-2021

Hari yang Menegangkan

Hpku bergetar pertanda ada sebuah pesan yang masuk dan aku berharap bahwa pesan itu berasal dari salah satu siswaku yang berangkat mengikuti lomba di Surabaya. Aku segera meraih hp yang tergeletak di atas meja dan membuka pesan yang baru masuk. Alhamdulillah siswaku sudah sampai dan check in di sebuah penginapan di Surabaya dengan selamat. Setelah beristirahat, acara selanjutnya yaitu gladi bersih yang akan dilaksanakan pada malam hari. Perasaanku menjadi lega setelah mengetahui bahwa mereka dalam keadaan sehat meskipun Ridwan mengalami mabuk perjalanan. Namun mabuk yang dialami termasuk kategori ringan karena hanya masuk angin biasa bukan seperti mabuk berat saat perjalanan menuju Jakarta beberapa waktu yang lalu. Sore menjelang petang saat mereka sudah beristirahat di penginapan, sedangkan aku masih berada di perjalanan pulang menuju ke rumah dan besok pagi sudah harus berangkat kembali untuk mengikuti diklat. Mengikuti diklat di tempat kerja dirasa kurang nyaman dan melelahkan karena harus berangkat pagi dan pulang petang setiap hari. Padahal jadwal kegiatan selama diklat juga sangat padat. Namun apapun yang diberikan Alloh pasti ada hikmahnya yang penting banyak bersyukur atas karunia yang telah diberikan.

Menurut infromasi dari panitia bahwa jadwal lomba dimulai pukul 08.00 pagi. Kegiatanku yang sangat padat membuatku tidak bisa mengecek pelaksanaan lomba yang diikuti. Namun aku sudah yakin bahwa guru pengganti yang mendampingi selama mengikuti lomba bisa memberikan layanan terbaik. Aku hanya bisa pasrah dan berdoa semoga di hari yang bersejarah ini mereka dapat memberikan penampilan terbaik di depan juri dengan lancar tanpa hambatan. Selain itu apa yang telah diusahakan bisa memberikan hasil yang terbaik. Sementara hari-hariku selama mengikuti diklat dipenuhi dengan tugas yang harus segera diselesaikan. Sejak pagi sampai siang hari hpku masih tergeletak di atas meja dan ternyata tidak ada satupun pesan yang masuk. Pesan dari guru pembimbing atau salah satu siswaku yang berangkat ke Surabaya sangat dinanti karena akan menceritakan kondisi saat mengikuti presentasi di babak final. Aku hanya positive thinking jika tidak ada pesan berarti semua berjalan lancar sesuai dengan harapan.

Hari yang menegangkan dimana waktu terus berjalan terasa sangat cepat. Siswaku sibuk mengikuti kegiatan final LKTI sedangkan aku harus berkutat dengan materi diklat yang cukup menguras energi. Hpku nyaris tidak tersentuh selama mengikuti diklat sehingga tidak sempat menanyakan kabar siswaku. Sebaliknya mungkin mereka juga merasakan ketegangan saat mengikuti lomba karena harus stand by sejak pagi untuk mengikuti presentasi seluruh peserta. Ditambah lagi ada dua tim yang harus maju ke babak final dengan nomor urut yang berbeda. Mereka memiliki kewajiban harus saling menunggui dan mensupport temannya ketika salah satu tim maju presentasi. Akibatnya tidak terpikirkan untuk mengirim pesan kepadaku sampai kegiatan berakhir. Aku hanya berdoa jika nanti ada pesan yang masuk maka pesan itu akan membawa kabar gembira. Amiiin. Bersambung.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Amin ya Robb

17 Jun
Balas



search

New Post