Navigasi Web
Magrib jaman kita dan jaman anak kita

Magrib jaman kita dan jaman anak kita

Teringat 30 tahun lalu ketika menjelang magrib sebelum azan berkumandang dari mersah-mersah, anak-anak yang seumuran 6-13 tahun sudah bersiap dengan pakaian rapi, peci di kepala dan memakai kain sarung. Kita berjalan bersama-sama menuju rumah tengku atau menuju mersah-mersah untuk mengaji Al qur an dan ilmu fikih dasar dari kitab jawiy. Tidak ada anak-anak yang dibiarkan orangtuanya dirumah tanpa belajar mengaji. Terkadang anak-anak harus berjalan ratusan meter hanya untuk mengaji sesudah magrib. Ya jaman itu masih belum banyak televisi, kalaupun ada tv adalah barang mewah yang tidak semua orang memilikinya, apalagi hp tentuk belum pernahpun terpikir tentang hp jaman itu. Saat ini ketika magrib tiba anak-anak disibukkan dengan gawainya dan orangtua juga sibuk dengan sinetron dan drakor yang melalaikan mereka. Tidak ada asupan nutrisi dan petuah dari tengku yang didapat anak-anak kita. Menjelang tidur para ibu akan menceritakan kisah petuah kepada anak-anaknya sedang para ayah menjelaskan aturan dalam agama dengan kisah kini sibuk dengan setoran conten ke mas meta sedangkan para ayah sibuk dengan jadwal bola dan sketernya. Terasa sangat memilukan jika membandingkan kehidupan jaman kita dahulu dengan jaman anak-anak kita saat ini.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post