Juniawati

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

TAGUR H-58 Puisi Ayah Oleh Juniawati

Ayah

Dalam sunyi aku merindukanmu

Teringat kasih sayang yang kau curahkan

Sewaktu kecil hingga aku dewasa

Meskipun kini engkau terbaring lemah

Tubuhmu yang dahulu kekar, kuat dan gagah

Kini tinggal cerita tulang terbungkus kulit

Ayah

Lembayung senja disela-sela kamarku

Memanggil namamu dikeheningan malam

Menusuk hingga dalam kalbuku

Hatiku pilu  mengenang dirimu

Terbayang wajahmu penuh derita

Air mataku tak dapat kubendung lagi

Ayah

Dalam untaian doa kupanjatkan

Hanya untukmu yang sangat kusayang

Semoga dirimu akan selalu bahagia

Bersama orang-orang yang kau kasihi

Hingga kelak akhir hayatmu

 

Makassar, 30 Maret 2021

Tantangan Gurusiana H-58

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post