Inun Fitriyani

Inun Fitriyani Lahir di kota Banyuwangi, 43 tahun silam adalah pengajar di MTsN 1 Banyuwangi. Inun menyelesiakan studi S-1 nya pada jurusan Pendidikan Bio...

Selengkapnya
Navigasi Web
Jawaban Sebuah Pertanyaan

Jawaban Sebuah Pertanyaan

SAGU SABU

‘JAWABAN SEBUAH PERTANYAAN’

Pelatihan Penulisan Buku ‘Satu Guru Satu Buku’ Banyuwangi, suatu kegiatan yang sangat bermakna. Awal membaca brosur pelatihan ini aku langsung tertarik dan antusias untuk segera mendaftar. Namun sayang tahap awal pendaftaran di bulan Nopember kegiatan dibatalkan, entah apa alasannya. Bebarapa lama menunggu, sampai akhirnya pendaftaran pelatihan Sagu Sabu secara online kembali dibuka, segera aku mendaftar. Saat itu aku sudah masuk dalam urutan peserta ke-90. Terbayang bagaimana kegiatan pelatihan ini nanti akan berlangsung.

Satu hal yang membuat aku tertarik untuk mendaftar kegiatan ini adalah ketika membaca pesan propaganda yang ada dalam brosur pelatihan yaitu setiap peserta dapat menerbitkan buku ber ISBN dalam waktu satu bulan. Bagiku ini adalah hal yang sangat luar biasa, membuat aku semakin penasaran, bagaimana bisa. Selama ini beberapa kali aku menyusun beberapa buku, ingin mencetakknya dalam bentuk buku ber-ISBN tapi tak kunjung ada jalan. Terakhir kali aku dapat tawaran, aku harus mengeluarkan rupiah dalam jumlah yang tidak sedikit hanya untuk 1 buku ber ISBN.

Saat ini aku sampai pada kegiatan yang membuat aku penasaran. Kegiatan dimulai pukul 08.30 WIB, dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi, Drs. H. Slamet, M.H.I. Usai membuka kegiatan, kepala kantor izin undur diri untuk melaksanakan kegiatan di Kota Situbondo.

Seremonial pembukaan kegiatan berakhir pada pukul 10.00 WIB, dilanjutkan dengan coffee break selama 15 menit. Setelah caffee break dilanjut dengan kegiatan inti pelatihan. Nara sumber awal yang menyampaikan materi adalah M. Ihsan, CEO Media Guru Indonesia. Sungguh menakjubkan, hanya dengan beberapa kata dapat membakar kembali semangat menulisku yang selama ini diam membeku didalam sana.

Banyak hal dalam benakku yang selama ini sangat ingin aku tuang dalam tulisan, tapi aku bingung bagaimana memulainya. Sungguh hal yang luar biasa, hanya dalam hitungan berapa puluh menit saja, aku mulai mencoba menulis, mencairkan setiap kata yang selama ini membeku dalam otakku.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 SAGU SABU

‘JAWABAN SEBUAH PERTANYAAN’

 

Pelatihan Penulisan Buku ‘Satu Guru Satu Buku’ Banyuwangi, suatu kegiatan yang sangat bermakna. Awal membaca brosur pelatihan ini aku langsung tertarik dan antusias untuk segera mendaftar. Namun sayang tahap awal pendaftaran di bulan Nopember kegiatan dibatalkan, entah apa alasannya. Bebarapa lama menunggu, sampai akhirnya pendaftaran pelatihan Sagu Sabu secara online kembali dibuka, segera aku mendaftar. Saat itu aku sudah masuk dalam urutan peserta ke-90. Terbayang bagaimana kegiatan pelatihan ini nanti akan berlangsung.

Satu hal yang membuat aku tertarik untuk mendaftar kegiatan ini adalah ketika membaca pesan propaganda yang ada dalam brosur pelatihan yaitu setiap peserta dapat menerbitkan buku ber ISBN dalam waktu satu bulan. Bagiku ini adalah hal yang sangat luar biasa, membuat aku semakin penasaran, bagaimana bisa. Selama ini beberapa kali aku menyusun beberapa buku, ingin mencetakknya dalam bentuk buku ber-ISBN tapi tak kunjung ada jalan. Terakhir kali aku dapat tawaran, aku harus mengeluarkan rupiah dalam jumlah yang tidak sedikit hanya untuk 1 buku ber ISBN.

Saat ini aku sampai pada kegiatan yang membuat aku penasaran. Kegiatan dimulai pukul 08.30 WIB, dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi, Drs. H. Slamet, M.H.I. Usai membuka kegiatan, kepala kantor izin undur diri untuk melaksanakan kegiatan di Kota Situbondo.

Seremonial pembukaan kegiatan berakhir pada pukul 10.00 WIB, dilanjutkan dengan coffee break selama 15 menit. Setelah caffee break dilanjut dengan kegiatan inti pelatihan. Nara sumber awal yang menyampaikan materi adalah M. Ihsan, CEO Media Guru Indonesia. Sungguh menakjubkan, hanya dengan beberapa kata dapat membakar kembali semangat menulisku yang selama ini diam membeku didalam sana.

Banyak hal dalam benakku yang selama ini sangat ingin aku tuang dalam tulisan, tapi aku bingung bagaimana memulainya. Sungguh hal yang luar biasa, hanya dalam hitungan berapa puluh menit saja, aku mulai mencoba menulis, mencairkan setiap kata yang selama ini membeku dalam otakku.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Salam literasi

17 Dec
Balas

Salam Literasi

01 Jan

Buagusss.. Kerenn... Lanjutkan, semoga kita ditakdirkan menjadi penulis buku bulan depan..

17 Dec
Balas

Aamiin,,, smoga bisa

17 Dec
Balas



search

New Post