IRENG
#Tagur Hari Ke 107
(Selasa 1 Juni 2021)
***
Ya, sudah tidak asing lagi dengan kata ireng. Ireng menurut bahasa jawa artinya 'hitam'. Siapapun yang mendengar kata 'hitam' mungkin akan menyangka sebuah batu atau makanan tradisional Jawa.
Tapi ini berbeda dari yang lain, Ireng merupakan hewan ciptaan-Nya. Sangat sempurna, halus, dan wangi. Ya, dia adalah seekor hamster betina. Tubuhnya mungil namun terbilang besar dari yang lain. Matanya merah cantik seperti mawar.
Jangan takut, Ireng tidak akan menggigit karena sudah jinak. Ireng sangat sayang pada tuan-nya. Ketika tuannya datang mendekati, Ireng segera menyambutnya dengan menyembulkan hidungnya keluar jeruji kandang Tuannya juga sepenuh hati sayang kepada Ireng, diberi makan rutin dan dijaga kandangnya agar bersih. Sesekali dilepas agar dapat berlari-lari dan bermain, lalu dikembalikan lagi ke dalam kandang. Hiburan kecil yang istimewa saat jenuh melanda.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar