Hari ke 215 ' Emak-emak bisa sukses juga lho ???'
Dalam sebuah tayangan youtube saya sangat tergelitik dengan judul sebuah tayangan yang disampaikan oleh Najwa shihab “Orang Sukses : Perempuan juga bisa sukses, gak hanya laki-laki”. Ada tiga kunci sukses yang disampaikannya. Banyak perempuan-perempuan sukses yang mungkin melebihi kesuksesan dari seorang laki-laki. Ada yang menjadi seorang pimpinan perusahaan, pimpinan sebuah Lembaga, mentri juga ada yang menjabat sebagai wakil presiden. Perempuan-perempuan hebat tersebut pasti sudah melalu berbagai macam pendidikan mereka wanita-wanita hebat yang bisa menjadi contoh bagi anak-anak muda zaman milenial ini.
Tiga kunci sukses untuk perempuan yang mungkin bisa kita lakukan dan belum terlambat kita lakukan yang pertama mencari tahu dan tidak takut untuk mencoba. Zaman sekarang informasi banyak sekali yang bisa kita akses, asal kita mau membaca, mau membuka gadget kita untuk hal-hal yang berhubungan dengan ilmu pengetahuan, serta mencoba menerapkan ap[a yang telah kita baca atau kita ketahui. Kebanyakan memang kita malas untuk mencoba, karena dalam fikiran kita takut salah.
Kedua jangan menutup diri terhadap hal-hal yang baru, beberapa perempuan mungkin sudah nyaman dengan konsep berfikirnya selama ini, terutama untuk kita sebagai guru, terkadang kita sudah nyaman dengan metode pembelajaran yang lama. Kurang nyaman jika ada hal-hal yang baru dan tidak mau mencoba, alasannya bikin repot, terlalu banyak alurnya atau sudah bukan zamannya lagi, dengan car aini saja kita sudah nyaman. Hal ini tidak boleh kita lakukan jika kita ingin sukses.
Ketiga Belajar terus dan jangan takut salah, yang ketiga bisa berhubungan dengan tehnologi. Ada pemikiran bahwa yang bisa belajar tehnologi adalah anak milenial saja, perempuan milenial saja. Bagaimana dengan kita-kita yang terlahir di abad sembilan belas, terkadang sih memang agak sulit pemahaman kita terutama yang berhubungan dengan tehnologi, fikir kita kalau salah pencet atau salah program nanti bisa salah semua, padahal jika kita mau mencoba dan belajar tehnologi itu cukup mudah. Ada banyak hal-hal yang bisa cepat kita mengerti, banyak panduan-panduan yang mempermudah kita mengakses berbagai sumber yang bisa kita pelajari. Dengan menggunakan gadget aja banyak pengetahuan setiap harinya yang kita dapat, jangan hanya berita hoak yang cepat kita sebar.
Jadi perempuan pun bisa sukses, bukan hanya laki-laki. Tapi jangan ditinggalkan fitrah kita sebagai ibu, bagaimana caranya agar keduanya bisa sukses. Butuh kepandaian dan strategi agar tidak ada yang dikalahkan. Semangat perempuan-perempuan hebat, dari tangan kita akan lahir generasi hebat yang berakhlaq karimah.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Tabaarakallohu Bun. Syukron jaziilan