Hari ke 191. Bersyukur
Alhamdulillah segala Puji bagi Allah kita semua telah melewati bulan Ramadhan yang penuh Rahmat dan Magfirah. Kini kita memasuki bulan Syawal, bulan peningkatan ibadah kita. yang sudah kita lakukan di bulan Ramadhan agar kita selalu lakukan dan makin ditambah.
Sebagai seorang muslim hendaknya kita harus selalu bersyukur. Karena Allah telah banyak memberikan kita berbagai nikmat, kita juga bersyukur masih bisa melaksanakan ibadah Ramadhan dengan lancar tanpa halangan. Jika kita melihat bagaimana saudara-saudara kita mau beribadah saja halangannya sangat besar, di bawah ancaman para zionis Israel, mereka berjuang agar dapat melaksanakan ibdah di masjid, beribadah dibawah desingan peluru dan dentuman bom yang setiap kali mengancam jiwa mereka. Pagi mereka sahur didunia namun sore sudah mati syahid dan berbuka di syurga. Itulah penderitaan saudara-saudara kita. alhamdulillah kita masih hidup dalam negeri yang damai, bebas beibadah tanpa adanya tekanan dan ancaman.
Jenis-jenis syukur karena kita sudah diberikan nikmat antara lain :
1. Nikmat Bersahadat. Sebagai seorang muslim nikmat yang paling besar adalah keimanan kita kepada Allah, dan Rasulnya. Setiap hari kita selalu mengucapkan syahadat saat melakukan ibadah sholat, bahkan saat baru bangun tidur, mau tidur yang ucapan yang baik adalah syahadat. Karena ucapan tersebut adalah salah satu jalan kita masuk syurga. Janganlah kamu mati dalam keadaan tidak berimana, sekecil kecilnya iman akan mengangkat kita masuk ke syurga dan menyelamatkan kita dari api neraka. Allah yang patut kita sembah, janganlah menyembah atau menghamba selain kepadaNya.
2. Nikmat sholat, sholat adalah mi’raj kita menuju Allah, Sholat adalah amalan pertama yang akan dihisab, Jika seseorang sholatnya benar maka amalan yang lainnya akan benar juga. Sholat juga tiang agama. Sholat harus bisa mencerminkan rasa syukur kita kepada Allah. Solat kita sebagai penghalang dari perbuatan yang keji dan munkar.
3. Puasa, Puasa melatih kita untuk senantiasa bersyukur bahwa nikmat Allah yang diberikan kepada kita sangatlah banyak. Janganlah sampai puasa kita hanya sampai kepada lapar dan haus saja tidak mendapatkan pahala. Hikmah berpuasa kita dilatih untuk selalu bersabar dan disiplin diri.
4. Berzakat, Setelah berpuasa Ramadhan kita diwajibkan untuk membayar zakat, zakat fitrah yang akan menyempurnakan ibadah Ramadhan. Dalam harta kita ada hak orang lain. Zakat fitrah untuk membersihkan harta dan diri kita juga untuk menolak bala.
5. Kelima adalah menunaikan ibadah haji, ketika kita sudah dimampukan maka bersungguh-sunggulah dalam melaksanakannya. Jangan sampai ada secuil rasa sombong dan rasa mampu karenanya.
Itulah kelima nikmat yang sangat besar diberikan oleh Allah kepada kita sebagai seorang muslim. Semoga kita selalu menjadi orang-orang yang bersyukur.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar