SEBAIKNYA (Puisi 360)
SEBAIKNYA (Puisi 360)
Oleh I Ketut Widiastawa
T586#H27
Sebaiknya tak boleh engkau permainkan
Saat jagat raya ini perlu cahaya terang
Untuk apa kaututupi dengan awan hitam
Walau langitku telah terang benderang
Sebaiknya turunkan awan hitam jadikan hujan
Agar tanah Pertiwimu tak kerontang
Walau hatimu menentang
Sebaiknya tanami pertiwimu dengan benih ketulusan dan kepercayaan
Agar dunia ini dapat memanen segala kebaikan
Bukan malah keangkaramurkaan
Sebaiknya kebaikan terus dikawal
Di tengah sengketa yang dibumbui
Di depan keluguan dan kesederhanaan
Walau keraguanmu terus memuncak
Sebaiknya senyumanmu engkau tebar
Di bawah redup cahaya rembulan
Walau malam makin gulita
angin dingin menggurita
Kesempurnaan manusia hanya keniscayaan
Bangli, 13 Februari 2022
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Keren dan indah serta menarik puisinya pak guru. Salam literasi
Terima kasih atas kunjungannnya. Salam leterasi.