Ida Farida

Lahir di Indramayu,13 Maret 1979 ,sejak tahun 2002 mengabdikan diri sebagai guru IPA di SMP Negeri 1 Widasari Indramayu, Jawa Barat. Mulai tanggal 18 Apri...

Selengkapnya
Navigasi Web
Budayakan 5S (Senyum, Salam, Sapa, Sopan, Santun)

Budayakan 5S (Senyum, Salam, Sapa, Sopan, Santun)

Tantangan Gurusiana hari ke-26 (365)

Dalam modul 1.4 tentang Budaya Positif pada Program Pendidikan Guru Penggerak disebutkan bahwa sekolah diibaratkan sebagai tanah tempat bercocok tanam sehingga guru harus mengusahakan sekolah jadi lingkungan yang menyenangkan, menjaga, dan melindungi murid dari hal-hal yang tidak baik. Dengan demikian, perilaku dan karakter murid akan tumbuh dengan baik.

Menumbuhkan dan melestarikan karakter baik hendaknya dimulai sejak dini. Berawal dari lingkungan keluarga yang meletakkan pondasi bagi tumbuh kembangnya karakter baik pada diri anak (murid). Orangtua berperan penting menjadi role model bagi anak untuk berperilaku baik dalam kehidupan sehari-hari. Satu teladan lebih bermakna dari seribu nasihat. Setelah keluarga, lingkungan sekolah turut berpengaruh membentuk karakter baik pada diri anak.

Salah satu budaya positif yang berperan dalam memberi warna baik pada lingkungan belajar adakah budaya 5 S. Apa saja budaya 5 S itu? 5S adalah akronim dari senyum, salam, sapa, sopan dan santun. Jika budaya 5S ini betul-betul diimplementasikan oleh seluruh warga sekolah (guru, karyawan, murid), maka keharmonisan hubungan antar warga sekolah akan dapat terjaga.

Jika hubungan dan kolaborasi antar warga sekolah terbina dengan baik, maka program-program pembelajaran dapat terlaksana dengan baik pula. Sehingga pada muaranya visi dan misi dari sekolah akan dapat terwujud. Oleh karena itu, penting bagi semua civitas akademika di sekolah untuk menerapkan budaya 5S yaitu salam, senyum, sapa, sopan dan santun.

Lembah Kali Cimanuk, Selasa 26 Januari 2022

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren tulisannya Bu Ida Farida, Barokallah

27 Jan
Balas

Aamiin ...Syukron katsiir pak guru hebat yang populer tulisan-tulisannya

27 Jan

Salam kenal

27 Jan
Balas

Salam kenal juga dari Indramayu bunda. Semangat berliterasi.

27 Jan

Mantap ulasannya say... sukses selalu

27 Jan
Balas

Terima kasih atas kunjungannya. Sukses juga untuk bunda

27 Jan

Ulasan yang keren bunda

27 Jan
Balas

Terima kasih bunda Sofia

27 Jan

Ulasan yang mantap dan bermanfaat, sukses selalu Bunda.

27 Jan
Balas

Terima kasih banyak Bu Sry. Salam kenal dan semangat selalu.

27 Jan

Keren

30 Jan
Balas



search

New Post