Ibnu zul

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Belajar dari kisah Imam Nawawi (Tantangan Menulis - H8)

Belajar dari kisah Imam Nawawi (Tantangan Menulis - H8)

Nama Imam Nawawi tentu tidak asing lagi di telinga manusia, khususnya masyarakat Indonesia. Beliau bernama lengkap Yahya bin Syaraf bin Hasan bin Husain An-Nawawi Ad-Dimasyqiy. Lahir pada bulan Muharram tahun 631 H di Nawa. Sebuah desa di wilayah Hauran di Suriah. Hebatnya lagi, Imam Nawawi merupakan ulama terkenal yang berasal dari mazhab Syafi'i. Tapi, tahukah Anda, beliau memiliki sebuah karya yang ringkas namun dapat mengguncangkan dunia? Yah, buku itu bernama Arbain Nawawi. Sebuah buku kecil yang telah disyarah oleh puluhan ahli ilmu, diajarkan di pondok pesantren, sekolah, perguruan tinggi dan majelis taklim. Bahkan, buku ini telah berkeliling ke penjuru dunia. Dan yang tak kalah dahsyatnya lagi, meskipun jasad Imam An-Nawawi rahimahullah telah berada di dalam tanah, nama beliau tetap menggelegar di lisan para penuntut ilmu. Doa dan pahala terus mengalir untuk beliau. Sungguh kenikmatan yang luar biasa bukan? Inilah salah satu efek dari menulis, menulis, dan terus menulis. Semoga Allah memberikan kebaikan dan kemudahan kepada kita semua untuk menjadi seorang penulis. Serta menjadikan penulis dan tulisannya berberkah dimana pun berada. Sebagaimana firman-Nya: “Dan Dia menjadikan aku seorang yang berberkah di mana saja aku berada.” [Maryam: 31] #SatuHariSatuTulisan #TantanganGuruSiana #TantanganMenulisHari_8

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post