Husaini Putra

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

MENJADI GURU TERBAIK

Profesi guru merupakan pekerjaan yang timbul dari panggilan dari lubuk hati yang dalam dengan dimulai dari rasa cinta terhadap bangsa negara. Cinta perlu pengorbanan dan perjuangan yang matang dan penuh keikhlasan, harapan dari rasa cinta seorang guru adalah memiliki siswa yang punya pengetahuan, berkarakter, dan punya keterampilan hidup yang dapat bermanfaat bagi dirinya, keluarga, masyarakat, bangsa dan negara serta dunia internasional. Dari rasa cinta ini guru akan selalu mengorbankan jiwa raganya untuk kepentingan mencerdaskan kehidupan bangsa terkadang harus berpisah jauh dengan keluarga di pelosok tanah air, tapi semangat untuk menjadikan anak bangsa menjadi pintar selalu membara.

Masih segar dalam ingatan dengan kalimat dosenku waktu pertama jadi mahasiswa, kalau mau kaya harta jangan jadi guru, guru hanya kaya hati. Menjadi guru yang baik adalah panggilan hati, untuk berkarya tanpa harus mengutamakan imbalan materi, bekerjalah dengan keikhlasan yang tinggi Allah Yang Maha Kuasa tak sia-sia dengan umatnya yang telah mengabdi untuk kepentingan orang banyak, hasilnya rezki akan datang sendiri, yakinlah ilmu yang berguna diajarkan pasti pahalanya selalu mengalir sampai nanti.

Guru yang baik itu adalah guru yang selalu bekerja dengan sepenuh hati, selalu meng up date diri dengan kemajuan informasi dan teknolgi, tiada kata menyerah untuk memperbaiki diri. Ilmu dan pengalaman lama harus disesuaikan dengan perkembangan masa kini, perlu inspiratif yang tinggi untuk merubah cara lama dengan aplikasi teori-teori baru untuk sampainya pesan materi, untuk itu perlu refleksi diri dan evaluasi.

Guru hari ini bukan hanya sebagai perantara pesan materi, tetapi guru juga harus kreatif dan produktif dalam mencipta hasil karya yang dapat dimanfaatkan untuk peningkatan hasil pendidikan dengan meninggalkan cara-cara lama yang tidak efektif dalam pembelajaran, dengan melakukan riset dalam penggunaan teori yang bisa disesuaikan sebagai inovasi pembelajaran yang perlu dikembangkan. Guru harus bisa menulis yang dapat bermanfaat bagi orang lain, karena guru mulia karena karya.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Subhanallah...

24 Sep
Balas

Masyaallah.. Super sekali. Sajaknya juga mantap

27 Sep
Balas



search

New Post