Hj.Nurhayati.S.Pd

Guru Biologi di MAN 2 Pesisir Selatan,Painan, Sumatera Barat. No Hp/WA 085271680167...

Selengkapnya
Navigasi Web
JALAN CINTA KITA part-50
JALAN CINTA KITA part-50

JALAN CINTA KITA part-50

Tantangan Menulis Hari Ke – 78

#TantanganGurusiana

JALAN CINTA KITA part – 50

Cerbung

Di panti asuhan kasih ibu yang di pimpin bu Irma,hari ini dapat kunjungan dari ibu Ratna dan suaminya, pak Arif. Mereka adalah orang yang mendirikan panti asuhan tersebut. Memang selama ini bu Ratna dan suaminya selalu rutin mengunjungi panti asuhan yang mereka dirikan. Memang bu Ratna sudah mempercayakan pengelolaan panti kepada bu Irma, tapi bu Ratna tidak mau melepaskan panti asuhan itu begitu saja

“Selamat datang bu Ratna,pak Arif, silahkan masuk,”kata bu Irma dengan sopan.

“Iya, terima kasih bu Irma,”jawab bu Ratna tersenyum sambil melangkah masuk ke ruang depan dari panti yang sekaligus menjadi kantor.

“Bagaimana bu Irma, perkembangan panti asuhan kita ini, apa ada kendala, apa semua kebutuhan anak-anak di sini masih terpenuhi,”tanya bu Ratna

“Alhamdulillah, semua kebutuhan anak-anak masih tercukupi, tidak ada kekurangan, tapi bu, kita kedatangan seorang penghuni baru, anak berumur tujuh tahun,perempuan,” kata bu Irma lagi

“Oh ya, kapan ia datang, bisa saya ketemu dengan anaknya bu Irma,”suara bu Ratna terdengan senang.

“ Baik bu, sebentar saya panggilkan,”jawab bu Irma sambil melangkah masuk keruang dalam.

“Ini bu Irma, pak Arif,anaknya, ayo nak kasih salam sama ibu dan bapak,”kata bu Irma pelan.

“Oh cantiknya, siapa namanya,”tanya bu Ratna lembut.

“Rara bu,” jawab Rara singkat sambil mencium tangan bu Ratna dan pak Arif .

“Namanaya secantik orangnya,”kata pak Arif lembut sambil membelai rambut Rara.

“Oh ya bu Irma, bagaimana Rara bisa sampai disini, dimana orang tuanya,”suara bu Ratna terdengar ingin tau.

“Rara, Rara kembali dulu kedalam ya, main lagi sama teman-temannya,”kata bu Irma sambil menyuruh Rara kembali ke dalam. Bu Irma tidak mau Rara mendengar pembicaraannya dengan bu Ratna.

Kemudian bu Irma menceritakan bagaimana Rara sampai berada di panti asuhan ini, apa yang diceritakan Cindy tentang Rara, semuanya di ceritan oleh bu Irma. Bu Ratna dan pak Arif mendengarkan penuh perhatian. Sejak bertemu Rara, bu Ratna merasakan perasaan yang berbeda terhadap Rara. Ia banyak bertemu dengan anak-anak di panti ini, ia sayang pada mereka, tapi saat melihat Rara, bu Ratna merasakan perasaan sayangnya berbeda dari biasanya.

“Aku ingin membawa Rara kerumah kita mas,aku mau Rara tinggal bersama kita,bagaimana mas, kamu setujukan,”kata bu Ratna saat bu Irma selesai bercerita.

“Kenapa kamu berpikir seperti itu, kitakan baru saja bertemu dengan Rara,apa tidak terburu-buru kamu mengambil keputusan itu,”kata pak Arif lembut.

“Tidak mas, aku yakin dengan perasaanku, aku ingin membawa Rara kerumah kita, bagaiman bu Irma,kamu setuju kan?” tanya bu Ratna lagi.

“Saya setuju bu, saya yakin bersama ibu dan bapak masa depan Rara pasti akan lebih baik, meskipun baru satu bulan, tapi saya tau kalau Rara itu anak yang baik dan pintar, kalau ibu dan bapak mengambilnya, saya yakin Rara tidak akan menyusahkan ibu dan bapak, disamping pintar Rara juga sangat pandai menari,”kata bu Irma dengan bahagia.

Next...........

Painan, 29 Juli 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Lanjuutkan ty....keren

29 Jul
Balas

Lanjutkan ceritanya Bu Hajjah. Semangat berliterasi, keren abiis. Salam literasi, sukses selalu.

29 Jul
Balas

Menarik ceritanya bu

29 Jul
Balas

alhamdulillah..ada jalan terang untuk rara..salam sukses bu...

29 Jul
Balas

mantul bu

29 Jul
Balas



search

New Post