Hibatun Wafiroh

Biasa dipanggil Wafi. Nama lengkap Hibatun Wafiroh, Guru di SMPN 2 Lamongan. Sedang belajar dan ingin terus belajar di kampus kehidupan ini. ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Deklarasi IP3-Literasi Jawa Timur,  Momen Bersejarah di Hari Pahlawan

Deklarasi IP3-Literasi Jawa Timur, Momen Bersejarah di Hari Pahlawan

Peringatan Hari Pahlawan kali ini terasa berbeda. Setelah upacara di tugu Pahlawan selesai, ada sejarah baru yang terukir di Kota Pahlawan ini. Dengan persiapan sekitar sepuluh hari, tepat di Hari Pahlawan, tanggal 10 November 2018, Deklarasi Ikatan Pendidik, Penulis, dan Penggiat Literasi di Jawa Timur dihelat di tempat bersejarah ini.

Acara dimulai dengan pembukaan oleh pembawa acara, kemudian dilanjutkan dengan sambutan Ketua Panitia, Bapak Ahmad Syaihu. Kegiatan selanjutnya yaitu orasi dari beberapa tokoh literasi di Jawa Timur. Sesi ini diawali dengan orasi oleh Bapak Mohammad Ihsan, CEO MediaGuru. Beliau membakar semangat para penidik untuk terus menggiatkan literasi.

Orasi yang kedua disampaikan oleh Dr. Faqih Syarif, M.Si. Motivator, Penulis, dan Sekretaris Komnasdik Jawa Timur. Dalam orasinya, Pak Faqih mengatakan bahwa otak kita harus diberi asupan yang bergizi yaitu dengan cara membaca. Jika sudah rutin membaca, maka silahkan menulis dan terus menulis. “Menulislah tentang apapun yang kelak akan menjadi pembelajaran bagi generasi selanjutnya”, ungkapnya.

Orasi yang ketiga disampaikan oleh Kepala Bidang GTK Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, Ibu Suhartatik, M.Pd. Wanita cantik dan energik ini memaparkan betapa pentingnya terus mengembangkan kompetensi guru. “Semua guru penulis yang berkumpul di sini adalah Pahlawan Literasi”, katanya disambut tepuk tangan hadirin. Beliau melanjutkan bahwa komunitas seperti ini perlu mendapatkan perhatian. Bahkan beliau juga siap untuk bekerja sama mengembangkan dunia literasi di Jawa Timur.

Orasi yang keempat disampaikan oleh Kepala Pusat Bahasa UNESA, Bapak Drs. Moh. Khoiri, M.Pd. Penulis dan juga penggiat literasi ini menyampaikan bahwa kita harus meluangkan waktu khusus dalam sehari untuk menulis. “Rencanakan berapa karya yang akan dihasilkan dalam setahun”, pesannya. Beliau bahkan menyatakan siap bergabung dan mendampingi IP3-Literasi Jawa Timur. Alhamdulillah. Suatu kebanggaan serta motivasi yang luar biasa bagi kami.

Acara puncak deklarasi ditandai pemotongan tumpeng oleh Bapak Mohammad Ihsan, CEO MediaGuru yang menginisasi terbentuknya IP3-Literasi Jatim. “Dengan mengucapkan bismillahirrohmanirrohim, pada hari ini tanggal 10 November 2018 di Tugu Pahlawan kita deklarasikan Ikatan pendidik, Penulis, dan Penggiat Literasi Jawa Timur, semoga dalam ridla-Nya.”, kata beliau. Ada rasa haru sekaligus bangga. Akhirnya Deklarasi IP3-Literasi ini terlaksana sesuai rencana.

Selanjutnya, dimulai dari Bapak Khoiri dan para orator membubuhkan tanda tangan sebagai tanda bahwa deklarasi ini telah disahkan. Semua peserta yang hadir ikut menandatangani banner deklarasi tersebut dengan penuh semangat. Alhamdulillah.

Acara deklarasi diakhiri dengan pemberian cinderamata berupa buku hasil karya para penggiat literasi di Jawa Timur kepada para Orator.

Para pendidik, penulis, dan penggiat literasi dari berbagai kota di Jawa Timur yang jauh-jauh menghadiri acara ini kemudian berbagi oleh-olehnya masing-masing, yaitu jajanan khas daerahnya. Selain menikmati tumpeng bersama, berbagi dan bertukar oleh-oleh sesama peserta menambah suasana kekeluargaan di kegiatan deklarasi IP3-Literasi Jatim ini. Semoga dengan ikatan kekeluargaan dan ukhuwah yang kuat, melalui IP3-Literasi Jatim ini, geliat literasi di Jawa Timur semakin berkembang. Aamiin

Kota Pahlawan, 10 November 2018

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

alhamdulillah... wadah telah terbentuk.. selanjutnya ditunggu kiprahnya dalam menggelorakan kebangkitan literasi... Bismillah

12 Nov
Balas

Bismillah.. Siap.

05 Jan

Betapa bersyukurnya di peringatan hari Pahlawan ada moment yang luar biasa untuk kemajuaan literasi di Jawa Timur.

12 Nov
Balas

Alhamdulillah. Inggih Bunda

05 Jan

Alhamdulillah, Mantabs lanjutkan

12 Nov
Balas

Terimakasih Pak Ketua

12 Nov

Alhamdulillah....selamat ya Bun..selamat utk IP3 nya..semoga daerah lain menyusul

12 Nov
Balas

Aamiin.. Aamiin.. Aamiin.. Semoga. Terimakasih Bunda

05 Jan

Keren reportasenya bu, sukses selalu dan barakallah

11 Nov
Balas

Aamiin. Sukses jg utk Bu Ropiah

12 Nov

Sip... Sukses ya bunsay... Salam Literasi Abadi di Hati

12 Nov
Balas

Siap

05 Jan

Sukses selalu. Nggih? Lamongan megilan.

06 Jan
Balas



search

New Post