Kecewa
Tingkatan rasa kesal
diatas amarah adalah kecewa
tak mudah membuang rasa kecewa
dibanding sebuah amarah
amarah kadang hanya sebuah bentuk emosi sesaat
lalu kecewa adalah bentuk penyesalan terdalam
Kecewa adalah bentuk kepercayaan yang tersakiti
menoreh terlalu dalam hingga rasanya terbunuh
menahan kecewa sama rasa seperti terbakar hidup hidup
membara, meledakkan semuanya
hingga untuk menatap kebenaranpun sudah tak sanggup lagi
Rasa kecewa adalah sebuah penyesalan
penyesalan atas sebuah pengharapan
kepercayaan atas penghianatan
kecewa tak akan bisa menghilang dalam kurun waktu
kecewa tersimpan manis di pelukan angin
dan tersapu air dipinggiran dosa hati yang membeku
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
disini aja
Bagus Bu, Kemana?