Heri Yudiansyah, S.Ag.,M.A

Lahir di Magetan, 26 Juni 1976. Setamat MAPK Koto Baru Padang Panjang Sumbar, melanjutkan kuliah di IAIN Imam Bonjol Padang. Pendidikan S2 di selesaikan di Pasc...

Selengkapnya
Navigasi Web
Pesantren Subulussalam Buka Pendaftaran Santri Beasiswa Full Gratis
Madani, Berprestasi, Mandiri

Pesantren Subulussalam Buka Pendaftaran Santri Beasiswa Full Gratis

Kabar baik bagi siswa dan siswi Tingkat SLTP/MTs yang ada di Kabupaten Padang Pariaman dan Kota Pariaman sekitarnya, bahwa Pondok Pesantren Modern Subulussalam yang terletak di Kampung Panyalai Nagari Lubuk Pandan Kec. 2x11 Enam Lingkung Kab. Padang Pariaman Sumbar membuka pendaftaran beasiswa full 100% gratis sampai tamat.

Beasiswa ini ditujukan untuk tamatan tingkat SLTP baik negeri maupun swasta yang masih aktif dan memiliki prestasi baik akademik maupun non akademik.

Yayasan Pondok Pesantren Modern Subulussalam telah siapkan anggaran dalam Program Beasiswa ini, yang pendaftarannya sudah mulai dibuka bulan Maret 2022 dan berakhir tanggal 05 Juli 2022.

Ketua Umum Yayasan ( Hj. Elidawati) mengatakan program ini adalah bentuk apresiasi bagi anak bangsa yang memiliki prestasi akademik dan non akademik, namun berasal dari keluarga dalam kategori ekonomi kurang mampu, yatim piatu, dan berprestasi di sekolahnya.

Sedangkan Pimpinan Pondok mengatakan, bahwa program beasiswa ini sudah yg ke tiga kali, sejak tahun 2020, sehingga sangat memberi kemaslahatan umat dalam mencerdaskan anak bangsa Indonesia khusus nya pendidikan di pesantren.

Pondok Pesantren Modern Subulussalam membuka pendidikan Tingkat MTs dan Madrasah Aliyah (MA) Plus Jurusan IPA dan Pendidikan Keagamaan (PK). Alhamdulillah, berkat doa bersama seluruh santrinya selalu berprestasi, dan khusus santri MA Plus yang tamat setiap tahun bisa bersaing melanjutkan ke Perguruan Tinggi yang ada di Sumatera.

Adapun kriteria program beasiswa 100% gratis (Khusus Tingkat MA Plus) tersebut sebagai berikut :

1. Juara 1,2,3 akademik di kelas (SMP/MTs) , nilai rata-rata minimal 85 dibuktikan dengan rapor dari kelas VII sampai kelas IX semester I.

2. Juara 1,2,3 non akademik, minimal untuk tingkat Kabupaten/Kota, dibuktikan dengan fotocopy sertifikat.

3. Beasiswa ini diperuntukkan bagi santri yang memenuhi kriteria di atas, baik dari keluarga mampu maupun tidak mampu.

Rincian Biaya yang digratiskan :

1. Gratis uang pembangunan

2. Gratis uang perpustakaan

3. Gratis kitab kuning (buku pokok pembelajaran)

4. Gratis uang Pramuka 1 tahun, Kesehatan 1 tahun, OSIM 1 tahun dan uang MATSAMA 1 tahun

5. Gratis sewa dipan, kasur dan lemari

6. Gratis SPP per bulan selama 3 tahun

7. Gratis kartu pelajar dan biaya cetak rapor

8. Gratis perlengkapan sekolah : seragam, tas, lambang, peci, dasi (kecuali sepatu)

Informasi lengkap tentang pendaftaran Program Beasiswa ini, silahkan dikonfirmasi ke bagian sekretariat yayasan an. zah yeni 085264588992

Semoga bermanfaat bagi seluruh anak kemenakan kita yang selalu berprestasi di sekolah, dan nagari. (HR)

Padang Pariaman, 09/06/2022

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post